Sukses

Usai Jajal Argentina, PSSI Bidik Brasil dan Portugal Jadi Lawan Timnas Indonesia di FIFA Matchday

Argentina tak bakal menjadi satu-satunya negara besar yang dihadapi Timnas Indonesia. Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengeklaim pihaknya sudah mulai menjalin komunikasi dengan timnas raksasa sekelas Maroko, Brasil, Portugal, hingga Rusia.

Liputan6.com, Jakarta Timnas Indonesia bakal mendapat kesempatan emas menjajal kekuatan Argentina di FIFA Matchday. Pertemuan Garuda Nusantara dengan sang juara Piala Dunia diagendakan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada 19 Juni 2023. 

Menariknya, Argentina tak bakal menjadi satu-satunya negara besar yang dihadapi Timnas Indonesia. Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengeklaim pihaknya sudah mulai menjalin komunikasi dengan timnas raksasa sekelas Maroko, Brasil, Portugal, hingga Rusia. 

"Saya rasa friendly match dengan beberapa negara besar kita alokasikan. Seperti tahun ini dengan Argentina, habis itu kita fokus kualifikasi Piala Dunia," tutur Erick kepada dalam konferensi pers di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) 

"Tahun depan pasti kita alokasikan (laga dengan negara besar lagi). Saya juga sudah kontak dan dapat respons positif dari Maroko, dari Brasil, Portugal, Rusia," sambung sosok yang merangkap sebagai Menteri BUMN itu. 

Kendati demikian, Erick menegaskan skuad Garuda hanya boleh menjajal tim besar satu kali dalam setahun. Pasalnya, PSSI juga berambisi memanfaatkan FIFA Matchday guna mendongkrak ranking Timnas Indonesia. 

"Tapi gini, kita hanya boleh pilih satu lawan setiap tahun. Kalau kita setiap tahun lawannya Argentina, Brasil, kapan naiknya ranking kita?" papar Erick Thohir. 

"Jadi kita harus mempersiapkan pertandingan untuk national team kita yang meraih ranking, tetapi juga ada pertandingan yang (membuktikan) bahwa kita dipercaya dunia. Sepak bola kita sudah terlalu lama tidak dipercaya dunia," tandas dia.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Tak Bisa Pastikan Kehadiran Bintang Argentina

Sayangnya, Erick mengakubisa memastikan kehadiran bintang-bintang La Albiceleste layaknya Lionel Messi dalam ajang FIFA Matchday Juni mendatang. 

Hal itu menurutnya merupakan kewenangan penuh federasi sepak bola Argentina. Walau begitu, ia yakin La Abiceleste bakal berupaya menurunkan tim terbaik saat bertandang ke Tanah Air. 

"Tentu kalau bicara kehadiran bintang-bintang Argentina, saya percayakan kepada Argentina itu sendiri karena saya yakin, Argentina datang ke Indonesia itu memang benar-benar membawa tim terbaik," tuturnya. 

"Sama, kita akan mempersiapkan tim terbaik kita. Karena gini , bermain dengan Argentina itu tidak hanya sekadar bermain, tetapi kita juga belajar dan kita juga meningkatkan mental kita." 

"Yang selama ini Timnas Indonesia main sama Vietnam grogi, sama Thailand grogi, buktinya kemarin di SEA Games bisa kita buktikan. Artinya sama, dengan Argentina ini bukan hanya kita berlatih, tetapi menaikkan moral kita juga sebagai bangsa, bahwa kita bisa," tandas dia.

3 dari 3 halaman

Hadapi Palestina 14 Juni

Sekadar informasi, Argentina bukanlah satu-satunya negara yang bakal dihadapi Timnas Indonesia di ajang FIFA Matchday Juni. 

Anak-anak asuh Shin Tae-yong juga dijadwalkan bersua dengan Timnas Palestina pada 14 Juni 2023. 

Setelahnya barulah Skuad Garuda meladeni perlawanan sang juara Piala Dunia 2023 di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada 19 Juni 2023.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.