Sukses

Liga Champions Liverpool Vs Inter Milan: Unggul 2-0, Klopp Belum Mau Jemawa

Manajer Liverpool, Jurgen Klopp enggan meremehkan Inter Milan jelang leg kedua babak 16 besar Liga Champions, Rabu (9/3/2022) dinihari WIB. Meskipun, Liverpool telah unggul 2-0 pada leg pertama di San Siro.

Liputan6.com, Jakarta Manajer Liverpool, Jurgen Klopp enggan meremehkan Inter Milan jelang leg kedua babak 16 besar Liga Champions, Rabu (9/3/2022) dinihari WIB. Meskipun, Liverpool telah unggul 2-0 pada leg pertama di San Siro.

"Keunggulan 2-0 telah sering dibalikkan di sepak bola. Jika Anda di leg pertama, unggul dua gol lalu berpikir Anda sudah lolos, Anda di jalan yang salah," kata Klopp seperti dilansir situs resmi UEFA.

Liverpool hanya butuh hasil imbang 0-0 untuk lolos ke delapan besar. Namun itu bukan berarti Inter Milan tak punya peluang.

Dengan dihapuskannya aturan gol tandang, Inter Milan cukup menyamakan skor untuk membuka peluang mereka. Jika demikian, tim yang mencetak gol ketiga akan lolos ke fase berikutnya.

Klopp mengakui pada leg pertama, ia tak memprediksi Liverpool bisa menang dengan dua gol. "Hasil leg pertama lebih baik daripada yang saya harapkan," katanya.

"Benar-benar duel yang sulit dan pertandingan yang rumit untuk dimainkan," ujar Klopp menambahkan.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Bukan Turis

Lebih lanjut, Klopp juga menilai Inter Milan datang ke Anfield bukan untuk berwisata. Ia memprediksi pasukan Simone Inzaghi bakal bermain menyerang.

"Inter benar-benar tim yang bagus. Mereka tidak datang ke sini sebagai turis. Mereka ingin menyerang. Mari lihat apa yang bisa kami dapatkan di laga nanti," ujar Klopp.

3 dari 3 halaman

Jadwal Liga Champions

Rabu 9 Maret 2022

03.00 WIB, Bayern Munchen vs RB Leipzig

03.00 WIB, Liverpool vs Inter Milan

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.