Sukses

2 Atlet Cantik Ikut Mencoblos di Pemilu 2019

Pebulu tangkis ganda campuran Gloria Emmanuelle Widjaja dan pevoli Yolla Yuliana menggunakan hak pilihnya dalam Pemilu 2019. Keduanya anti-golput.

Liputan6.com, Bekasi - Gloria Emmanuelle Widjaja menggunakan hak pilihnya pada Pemilu 2019. Pebulu tangkis ganda campuran Indonesia tersebut memanfaatkan libur yang diberikan Pelatnas PBSI untuk memeriahkan pesta demokrasi Indonesia.

Pada Pemilu 2019, Gloria mencoblos di tempa pemungutan suara (TPS) di kediamannya, Bekasi. "Di TPS dekat rumah saya di Bekasi. Kali ini memang sudah bertekad untuk memberikan suara di pemilu," kata pasangan main Hafiz Faizal tersebut, seperti dikutip dari Badminton Indonesia.

Melalui akun Instagram miliknya, Gloria mengunggah telah menggunakan hak pilihnya. "Sudah melakukan kewajiban sebagai warga negara Indonesia," kata Gloria.

Dalam Pemilu 2019, Gloria juga menegaskan dirinya merupakan anti-golongan putih atau golput. 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Yolla Yuliana

Atlet lain yang juga menggunakan hak pilihnya adalah Yolla Yuliana. Atlet bola voli Indonesia itu menggunakan hak pilihnya ditemani suami dan anak pertamanya.

"Sudah kah kamu memilih?? tulis Yolla dalam foto yang diunggah di Instagram miliknya. Dalam caption berikutnya, mantan pemain Jakarta Elektrik PLN ini juga menyatakan anti- golongan putih atau golput.

 

* Ikuti Hitung Cepat atau Quick Count Hasil Pilpres 2019 dan Pemilu 2019 di sini

 

Saksikan video pilihan berikut ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.