Sukses

Piala AFF 2018: Jadwal Timnas Indonesia Usai Dikalahkan Singapura

Timnas Indonesia menelan kekalahan 0-1 atas tuan rumah Singapura di partai pembuka Piala AFF 2018

Liputan6.com, Singapura - Timnas Indonesia menelan kekalahan 0-1 atas tuan rumah Singapura di partai pembuka Piala AFF 2018, Jumat (9/11/2018). Gol Harris Harun pada menit 37 membuat timnas Indonesia pulang ke Tanah Air dengan tangan hampa.

Usai pertandingan, pelatih timnas Indonesia, Bima Sakti menyoroti emosi para pemainnya. Menurut Bima, Hansamu Yama dan kawan-kawan harus fokus di setiap pertandingan.

"Pemain harus fokus pada pertandingan dan selalu waspada selama pertandingan," ujar Bima seperti dilansir situs resmi PSSI.

Kekalahan atas Singapura membuat timnas Indonesia menempati peringkat keempat Grup B Piala AFF 2018 dengan nilai 0. Timnas Indonesia berada satu tingkat di atas Timor Leste yang dilibas Thailand 7-0.

Peringkat pertama pun menjadi milik Thailand dengan 3 poin, disusul Singapura dengan poin yang sama namun jumlah gol lebih sedikit. Peringkat ketiga ditempati Filipina yang belum bermain di Piala AFF 2018.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Lawan Timor Leste

Setelah melawan Singapura, Timnas Indonesia akan menjamu Timor Leste di Gelora Bung Karno, Jakarta. Partai ini wajib dimenangkan jika timnas Indonesia ingin memelihara peluang lolos ke semifinal.

"Selanjutnya kami harus bekerja lebih keras dan menang melawan Timor Leste," kata Bima.

Partai melawan Timor Leste semakin krusial jika melihat lawan timnas Indonesia setelahnya. Ya, Hansamu Yama dan kawan-kawan akan menghadapi juara bertahan Thailand di Bangkok, sebelum meladeni Filipina di Jakarta

3 dari 3 halaman

Jadwal Timnas Indonesia di Piala AFF

Selasa (13/11/2018) Indonesia Vs Timor Leste

Sabtu (17/11/2018) Thailand Vs Indonesia

Minggu (25/11/2018) Indonesia Vs Filipina

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.