Sukses

Cuti Fletcher Diperpanjang

Dengan alasan kesehatan, gelandang Manchester United Darren Fletcher bakal absen dari lapangan hijau untuk sementara waktu. Belum dapat dipastikan kapan Fletcher kembali merumput.

Liputan6.com, Manchester: Pukulan telak bagi manajer Manchester United, Sir Alex Ferguson. Salah satu gelandang andalannya Darren Fletcher bakal menepi dari lapangan hijau untuk sementara waktu. Fletcher diketahui mengidap radang kronis pada usus besar di perutnya. Demi karier pemain itu sendiri, tim medis menyarankan kapten Timnas Skotlandia berusia 27 tahun itu untuk mengambil cuti. Hal mana diamini Fletcher dan Setan Merah.

“Sepanjang tahun lalu ia beberapa kali absen menyusul rasa sakit di perutnya. Faktanya, Darren (Fletcher) mengalami radang usus besar. Meskipun ia mampu mengatasi rasa sakit itu untuk beberapa waktu, namun dalam perkembangannya, rasa sakit itu telah membuatnya kesulitan. Karenanya, meskipun Darren tetap berniat terus bermain bagi klub dan negaranya, ia akhirnya menerima dengan baik saran dari tim medis untuk memperpanjang cutinya dari aktivitas latihan dan tanding sebagai upaya untuk meraih kemungkinan terbaik dalam hal memulihkan kondisinya kembali fit,” demikian pernyataan resmi MU.

Terakhir kali, Fletcher memakai kostum MU adalah di laga lanjutan penyisihan Grup C Liga Champions menghadapi Benfica di Old Trafford, 22 November lalu. Ketika itu, Fletcher mencetak gol kedua bagi The Red Devils yang akhirnya dipaksa bermain imbang 2-2. Sementara laga terakhir Fletcher—pada Maret lalu meneken perpanjangan kontraknya di Old Trafford berdurasi empat musim atau berakhir pada Juni 2015—bersama timnas terjadi di laga persahabatan melawan Siprus, 11 November lalu.

Dampak dari virus pada perutnya itu membuat Fletcher di musim ini baru tampil dalam 10 pertandingan di semua ajang kompetisi. Kabar absennya Fletcher menambah panjang barisan gelandang MU yang masuk ruang perawatan. Nama lainnya yang terlebih dahulu absen adalah gelandang energik asal Brasil Anderson yang ditaksir bakal kembali fit pada Februari dan bintang muda Tom Cleverley yang diperkirakan baru akan kembali bermain pada akhir Desember ini.(MEG/BBC)


* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini