Sukses

MotoGP Prancis: Dovi Merasa Sulit Kalahkan Zarco dan Marquez

Zarco dan Marquez dinilai memiliki kecepatan bagus jelang MotoGP Prancis.

Liputan6.com, Le Mans - Andrea Dovizioso tak kecewa meski gagal start dari baris terdepan pada MotoGP Prancis 2018 di Sirkuit Le Mans, Minggu (20/5/2018). Namun, ia tetap merasa pesimistis bersaing demi podium juara.

Dovi akan memulai balapan MotoGP Prancis dari urutan kelima. Ia mencatatkan waktu terbaik 1 menit 31,553 detik. Itu mengapa Dovi tak begitu kecewa karena start dari baris kedua tak jadi sebuah petaka.

Sudah beberapa ia telah membuktikan bisa merebut podium, bahkan kemenangan, meski tak start dari baris pertama. Meski begitu, ia tetap merasa akan sulit untuk bersaing sepanjang balapan setelah melihat performa Johann Zarco dan Marc Marquez.

Zarco, pembalap Yamaha Tech 3, akan memulai balapan MotoGP Prancis dari urutan pertama. Kecepatan terbaik Zarco terpaut 0,368 detik dari Dovi. Sedangkan Marquez, pembalap Repsol Honda, start dari urutan kedua dengan selisih 0,108 detik dari Zarco.

"Ini tergantung pada siapa yang akan memulai di depan. Saya pikir Zarco memiliki kecepatan yang sangat bagus. Ia akan jadi sangat kuat. Saya melihatnya melaju dan ia sangat termotivasi. Ia akan jadi salah satu yang memperjuangkan podium dan kemenangan," ujar Dovi, dikutip Speedweek.

"Juga Marc, saya pikir ia akan sangat cepat karena ia bisa menggunakan potensi terbaik dari motor. Saya pikir ia tak memiliki kecepatan terbaik, tapi ia sangat baik untuk mengatasi setiap situasi dan dalam perlombaan ia selalu ada di sana," Dovi melanjutkan.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Tetap Percaya Diri

Bagi Dovi, ia juga terdesak untuk meraih kemenangan jika masih ingin terlibat dalam perburuan gelar. Maklum, ia baru saja mengalami kesialan pada MotoGP Spanyol di Sirkuit Jerez. Pembalap asal Italia itu jadi korban tabrakan beruntun yang melibatkan Dani Pedrosa dan Jorge Lorenzo.

Akibatnya, Dovi yang awalnya memuncaki klasemen kini merosot ke urutan kelima. Koleksi 46 poin Dovi terpaut 24 poin dari Marquez yang ada di posisi teratas.

"Kami juga memiliki kecepatan yang sangat bagus. Ada beberapa pembalap lain dengan kecepatan yang mirip dengan kami, tapi Anda tak bisa mengetahui bagaimana jika mencapai batas. Hanya dalam balapan yang sesungguhnya Anda benar-benar bisa mengerti apakah mereka bisa bertahan selama 27 lap," kata Dovi.

 

3 dari 3 halaman

Hasil Kualifikasi

1. Johann Zarco Yamaha Tech 3 1:31.185

2. Marc Marquez Honda Team 1:31.293 0.108

3. Danilo Petrucci Pramac Racing 1:31.381 0.196

4. Andrea Iannone Suzuki Ecstar 1:31.454 0.269

5. Andrea Dovizioso Ducati Team 1:31.553 0.368

6. Jorge Lorenzo Ducati Team 1:31.590 0.405

7. Jack Miller Pramac Racing 1:31.683 0.498

8. Maverick Vinales Yamaha MotoGP 1:31.784 0.599

9. Valentino Rossi Yamaha MotoGP 1:31.900 0.715

10. Dani Pedrosa Honda Team 1:32.024 0.839

11. Tito Rabat Avintia Racing 1:32.049 0.864

12. Aleix Espargaro Aprilia Racing 1:32.455 1.270

13. Cal Crutchlow LCR Honda 1:32.315

14. Hafizh Syahrin Yamaha Tech 3 1:32.397

15. Alex Rins Suzuki Ecstar 1:32.401

16. Franco Morbidelli Marc VDS 1:32.770

17. Bradley Smith KTM Racing 1:32.795

18. Pol Espargaro KTM Racing 1:32.988

19. Takaaki Nakagami LCR Honda 1:33.062

20. Alvaro Bautista Angel Nieto Team 1:33.324

21. Thomas Luthi Marc VDS 1:33.439

22. Scott Redding Aprilia Racing 1:33.676

23. Xavier Simeon Avintia Racing 1:33.802

24. Karel Abraham Angel Nieto Team 1:33.839

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.