Sukses

Alaba Cedera, Munchen Krisis Pemain

Setelah lawan Hoffenheim, Munchen bakal memulai petualangan di Liga Champions.

Liputan6.com, Muenchen - Bayern Munchen kembali harus kehilangan pemain menyusul cederanya David Alaba. Bek tangguh ini mengalami cedera pergelangan kaki saat membela Austria dalam pertandingan kualifikasi Piala Dunia melawan Georgia.

Sejauh ini belum diperoleh penjelasan seberapa lama Alaba akan absen. Namun, pelatih Bayern Munchen Carlo Ancelotti kini kekurangan pilihan karena Juan Bernat masih melanjutkan pemulihan dari operasi pergelangan kaki.

Namun, kabar baik juga datang untuk pelatih asal Italia itu, Gelandang Sebastian Rudy sudah pulih dari cedera. Pemain berusia 27 tahun itu, sudah kembali mengikuti pelatihan.

Bayern Munchen dijadwalkan akan menghadapi Hoffenheim pada Sabtu (9/9/2017) mendatang. Die Roten bahkan terancam tidak memiliki bek kiri dalam partai lanjutan Bundesliga itu.

Setelah mendatangi markas Hoffenheim, Bayern Munchen bakal memulai petualangan di Liga Champions. Mereka menjamu Anderlecht di Allianz Arena pekan depan.

Bayern Munchen sendiri sudah memenangkan dua laga di Bundesliga. Mereka kalahkan Bayer Leverkusen dan Werder Bremen.

Saksikan juga video di bawah ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.