Sukses

5 Agen Pemain Paling Cerdik

Siapa saja agen tersebut?

Liputan6.com, Jakarta - Di era modern seperti sekarang, agen pemain punya peran penting. Selain lihai dalam menjadi juru transfer, mereka juga bisa mengorbitkan pemain. Beberapa nama besar sukses mereka lahirkan berkat strategi pemasaran jitu agennya.

Baru-baru ini, Marco Verratti menjadi buah bibir. Dia baru saja memecat Donato Di Campli sebagai agennya karena banyak komentar soal masa depannya. Pemain asal Italia itu akhirnya menujuk agen kelas dunia, Mino Raiola.

Tim Hager juga bisa jadi contoh agen pemain yang cerdik. Kurang tenar, tapi nyatanya Hager merupakan sosok yang mempromosikan talenta dari Prancis terutama, seperti Antoine Griezmann, Mamadou Sakho dan Yann M'Vila.

Hager memiliki kecenderungan terhadap prospek muda dan cerah dari Prancis. Kariernya sebagai agen memuncak setelah raksasa Spanyol Atletico Madrid, mengontraknya sebagai juru transfer.

Nah selain Hager, ada lima nama besar lain yang punya kecerdikan. Berikut daftarnya dikutip Footy Jokes:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 6 halaman

Mino Raiola

Mino Raiola (AFP/Valery Hache)
Punya karier singkat sebagai pemain, Mino Raiola mulai membantu beberapa transfer besar ke Serie A, sebelum memulai bisnisnya sendiri. Dia bergabung dengan Ajax pada pergantian abad ini, dan menegosiasikan beberapa transfer sukses seperti Zlatan Ibrahimovic, Maxwell dan lain-lain.

Agen Belanda-Italia itu juga memiliki klien seperti Mario Balotelli, Edinson Cavani dan juga Paul Pogba. DIa jadi sosok yang membuat Man United berani pecahkan rekor transfer dunia saat pulangkan Pogba dari Juventus.

Selain itu, dia juga berada di belakang transfer Ibrahimovic ke Juventus dan kemudian Barcelona pada tahun 2009. Dia juga yang membuat Milan kesal dengan menaikkan berkali-kali lipat gaji kiper 18 tahun, Gianluigi Donnarumma.

3 dari 6 halaman

Jonathan Barnett

Jonathan Barnett (Paling Kiri / Telegraph)
Salah satu agen yang paling banyak dicari tidak hanya sepak bola tapi juga tinju adalah Jonathan Barnett. Ya, dia punya dua pekerjaan, yakni agensi pemain bola dan tinju.

Dia memulai karirnya sebagai agen legenda kriket Hindia Barat, Brian Lara.  Dia kemudian akan melanjutkan untuk mewakili bintang sepak bola terkenal seperti Joe Hart, Luke Shaw, Ashley Cole, Wojceich Szczesny dan Gareth Bale.

Barnett adalah otak di balik pemecahan rekor dunia Bale ke Real Madrid pada 2013. Dia juga dinobatkan sebagai salah satu dari 20 agen terbaik di sepakbola Eropa oleh Daily Telegraph.

4 dari 6 halaman

Pere Guardiola

Pere Guardiola (Kiri / El Confidencial)
Pep Guardiola mungkin telah membuktikan dirinya sebagai salah satu manajer terbaik di dunia. Namun saudaranya, Pere Guardiola, membuat reputasi sebagai agensi terbaik.

Pria asal Spanyol itu membuat keberuntungan besar dengan menegosiasikan kepindahan Luis Suarez ke Barcelona dari Liverpool. Sementara klien lainnya adalah Hector Bellerin, Jon Toral dan Isaac Cuenca.

Pere juga memiliki 55 persen saham Media Base Sports. Media Base Sports adalah agensi yang ditanganinya bersama dengan Jaume Roures dengan cakupan luas dan juga memantau serta mewakili banyak sekali pemain akademi di beberapa klub terbesar di dunia.

5 dari 6 halaman

Paul Stretford

Paul Stretford (Alchetron)
Stretford adalah sosok pertama mengidentifikasi potensi besar Wayne Rooney yang berusia 17 tahun. Dia melihat bakat Rooney yang gemilang dan membawanya ke Manchester United.

Di antara pemain utama yang akan diikuti oleh Stretford adalah Andrew Cole dan Stan Collymore. Dia kemudian mendirikan Triple S Sports and Entertainment Group dengan mantan pemilik Newcastle United Freddie dan anaknya Kenneth.

Stretford juga mengurus negosiasi dua pelatih terkenal, Harry Redknapp dan Roberto Mancini. Dia jua jadi sosok yang memulangkan Rooney ke Everton.

6 dari 6 halaman

Jorge Mendes

Jorge Mendes (Football Espana)
Agen sepakbola paling elite dan terkenal saat ini adalah Jorge Mendes. Dia memiliki jaringan yang uas.

Pria asal Portugal tidak memiliki hubungan apa pun dengan sepak bola sebelumnya. Namun berhasil sukses di lapangan, setelah menegosiasikan beberapa penawaran terbesar dalam sepak bola.

Dengan klien seperti Cristiano Ronaldo, Angel di Maria, James Rodriguez, David de Gea, Diego Costa, Radamel Falcao, dan manajer seperti Jose Mourinho dan Luiz Felipe Scolari, Mendes sering disebut sebagai "Agen super". Kesuksesan Mendes adalah ketika dirinya bekerja sama dengan Cristiano Ronaldo, dan sang pemain pindah dari Manchester United ke Real Madrid.

I. Eka Setiawan

Saksikan video menarik di bawah ini:


* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.