Sukses

Bravo Tak Gentar Bersaing dengan Kiper Anyar Manchester City

Bravo tak stabil musim lalu bersama Manchester City.

Liputan6.com, Manchester - Kiper Claudio Bravo siap bersaing dengan rekrutan baru Manchester City, Ederson Moraes untuk posisi inti di bawah mistar gawang. Sejak Ederson tiba di Manchester pada awal Juli lalu, Bravo ramai diberitakan bakal menjauh dari jabatan kiper nomor satu City.

Kondisi itu tidak terlepas dari penampilan buruknya pada musim perdananya di Etihad. Pada musim lalu juga, kapten timnas Chile itu harus berbagi posisi dengan Willy Caballero yang kini bergabung dengan Chelsea.

Ditambah lagi, Manchester City juga berniat mendatangkan kiper Real Sociedad, Geronimo Rulli untuk dijadikan pelapis Ederson pada musim depan.

Akan tetapi, sebagai kiper senior yang pernah bermain untuk Barcelona, Bravo tidak ingin dipermalukan oleh penjaga gawang muda sekelas Ederson. Kiper berusia 35 tahun tersebut akan berjuang keras memikat hati Manajer Manchester City Josep Guardiola.

Bahkan, Bravo berniat mengurangi waktu liburan musim panasnya demi mendapatkan performa terbaik saat pra musim nanti. Saat ini, Bravo tengah diberikan liburan selama tiga pekan usai membela Chile di Piala Konfederasi 2017 lalu di Rusia.

Keinginannya berlatih lebih awal bukan satu-satunya modal yang dimiliki Bravo untuk bersaing dengan Ederson. Di Piala Konfederasi 2017 lalu, Bravo telah menunjukkan salah satu kelebihannya dalam menghentikan tiga eksekusi penalti lawan saat menghentikan Portugal di semifinal.

Saksikan video menarik berikut ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.