Sukses

Spirit Positif Evan Dimas di Timnas U-23

Pelatih Timnas U-23, Aji Santoso, menilai Evan Dimas selalu mengeluarkan kemampuannya 100 persen di lapangan.

Liputan6.com, Jakarta - Siapa yang tidak kenal dengan pemain penting dalam skuat Garuda Muda yang satu ini, Evan Dimas Darmono. Pria kelahiran Surabaya, 13 Maret 1995 ini salah satu pemain kunci Tim Nasional U-23 Indonesia yang berlaga di SEA Games 2015.

Menjadi salah satu pemain sentral di skuat Garuda Muda memang harus memiliki ketangguhan. Evan Dimas memiliki kualitas saat berada di lapangan.

Pelatih Timnas U-23, Aji Santoso, menilai Evan Dimas selalu mengeluarkan kemampuannya 100 persen di lapangan. Bahkan dia memiliki fighting spirit yang sangat kuat.

"Kami tahu Evan Dimas punya permainan yang bagus, berkualitas, dengan catatan dia bisa selalu dan terus fight di lapangan dalam setiap pertandingan karena sehebat apapun orang itu, jika dia tidak mau fight di lapangan dia tidak akan bisa maksimal," ungkap Aji Santoso.

Putra kebanggaan dari pasangan Condro Permono dan Ana ini memulai mulai dikenal 2012 lalu ketika bergabung di PON Jawa Timur yang berlaga di Pekan Olahraga Nasional XVIII-Pekanbaru.

Pada level tim nasional Evan Dimas sudah menyandang kapten di tingkat U-17. Di level kelompok umur itu, Evan Dimas mengantarkan Indonesia menggondol juara turnamen HKFA International Youth Invitation di Hongkong 2012 lalu.

Evan Dimas juga menjadi salah satu dari 100 anak yang beruntung dan bisa dilatih Josep Guardiola. Bahkan Evan pernah mencicipi berlatih di Barcelona.

Pemain yang memiliki posisi sebagai gelandang itu pun sukses mengharumkan nama Indonesia saat membawa Timnas U-19 menjuarai Piala AFF 2013.

Kini Indonesia menunggu kiprah Evan Dimas saat membela Timnas U-23 di ajang SEA Games 2015. Laga perdana Timnas akan melawan Myamnar.

(ADV)

*Siapa pemain favorit kamu di SEA Games 2015? Tweet pilihan kamu, berikan alasannya dan mention ke @Vaselinemen dengan hashtag #MVPMaksimal. Menangkan hadiah menarik berupa Jersey bertanda tangan pemain Timnas.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini