Sukses

MU Siapkan Dana Fantastis untuk Cavani dan Reus

Manchester United telah menyediakan dana 70 juta pound atau sekitar Rp 1,35 triliun untuk mendapatkan Edinson Cavani dan Marco Reus.

Liputan6.com, Manchester - Manchester United (MU) sudah menyiapkan dana besar buat kembali belanja pemain di jendela transfer musim dingin Januari 2015. Tidak tanggung-tanggung, klub berjuluk Setan Merah itu siap menggelotorkan dana 70 juta pound atau setara Rp 1,35 triliun.

Seperti dilansir The Daily Star, Kamis (4/12/2014), dana tersebut akan digunakan Manajer Louis van Gaal untuk mendatangkan striker Paris Saint-Germain Edinson Cavani dan bintang Borussia Dortmund Marco Reus. Dua pemain tersebut diharapkan dapat menambah daya gedor.

Sekadar informasi, Cavani musim lalu mengalami frustasi berat lantaran hanya jadi pelayan dari Zlatan Ibrahimovic di lini depan PSG. Klub Prancis itu pun tak keberatan melepas salah satu pemain bintangnya tersebut. Namun, PSG tidak akan membanderol murah. Kemungkinan PSG memasang harga 64 juta pound.

Sementara untuk Reus, nilai jualnya ditaksir sebesar 25 juta pound atau sekitar Rp 477 miliar. Kontrak Reus bersama Dortmund sendiri tinggal menyisakan satu musim lagi.

Tapi, tak mudah bagi MU untuk mendatangkan Cavani dan Reus ke Old Trafford. Klub peraih 20 gelar juara Liga Premier Inggris tersebut harus bersaing dengan Liverpool, Arsenal, Chelsea, dan Real Madrid. Bahkan, Chelsea juga sudah menyiapkan 20 juta pound untuk mendapatkan Reus.

Sekadar mengingatkan, pada bursa transfer musim panas Juli-Agustus lalu, MU tidak kurang menginvestasikan dana sebesar 200 juta pound untuk mendatangkan enam pemain. Keenam pemain itu adalah Angel Di Maria, Marcos Rojo, Ander Herrera, Luke Shaw, Daley Blind, dan Radamel Falcao (dengan status pinjaman). Pengeluaran terbesar adalah membeli Di Maria dari Real Madrid dengan nilai 60 juta pound.

Baca juga:

Undian AFC Cup U-23: Indonesia Ditantang Korea Selatan

PSSI Minta Persib Ganti Pelatih untuk Tampil di Liga Champions

Jadwal Pertandingan dan Siaran Langsung Sepakbola Akhir Pekan Ini

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.