Sukses

Begini Wujud Mobil Pertama Pele

Pele yang kariernya sedang meroket memilih mobil dari pabrikan DKW atau yang kini dikenal sebagai Audi.

Liputan6.com, Brasilia - Legenda sepak bola dunia asal Brasil, Pele, sempat membuka rahasia kendaraan pertama yang dimiliki. Ketika menginjak 18 tahun, Pele yang kariernya sedang meroket memilih mobil dari pabrikan DKW atau yang kini dikenal sebagai Audi sebagai kendaraan sehari-hari.

Melansir laman Carscoops, Selasa (17/6/2014), DKW menjadi andalan Pele ini diproduksi antara tahun 1956 sampai 1967 oleh perusahaan bernama Vemag di Brasil. DKW milik Pele ini masih mengusung mesin dua tak.

DKW-VEMAG merupakan perusahaan cikal bakal dari pabrikan Audi saat ini. Pada era 50-an sampai dengan 70-an, DKW memproduksi sejumlah 110 ribu kendaraan di Brasil yang terdiri dari Candago, Belcar, dan Vemaguet.

Sementara itu, VEMAG menciptakan sebuah mobil yang menggunakan brand DKW dengan model Fissore yang unik karena mengusung desain khas Jerman dipadukan dengan aksen bergaya retro ala Italia tahun 60-an.

Saat ini, Pele menjadi brand ambassador untuk Volkswagen Group termasuk Audi di dalamnya. Legenda sepak bola itu menjadi duta saat Volkswagen mengadakan acara promosi termasuk kegiatan sosial di Brasil.

Ketika ditanya mengenai sepak bola Brasil saat ini, Pele hanya tertawa dan mengkritisi pemerintah Brasil yang dinilai gagal mempersiapkan fasilitas penyelengaraan Piala Dunia yang tidak tepat waktu.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.