Sukses

MU Terpuruk, Juan Mata: Badai Pasti Berlalu

Media di luar Inggris juga menyoroti tumbangnya MU dengan skor telak 0-3 dari Liverpool. Rapor ini membuat Mata gelisah

Liputan6.com, Manchester Kegelisahan besar melanda gelandang baru Manchester United (MU), Juan Mata. Sejak datang ke Old Trafford dengan status pemain termahal The Red Devils, Mata belum bisa memberikan kontribusi maksimal untuk tim.

Sejauh ini, mantan pemain Chelsea itu belum mampu memenuhi harapan publik mengangkat prestasi MU. Bahkan di pertandingan terakhir melawan Liverpool dalam bigmatch Premier League, Minggu (16/3/2014), MU menelan kekalahan telak 0-3.

Dilansir dari Opta, kerena kekalahan tersebut, MU mengemas 48 poin dari 29 pertandingan. Jumlah tersebut terburuk MU di ajang Premier League. Poin terburuk MU sepanjang sejarah dalam 29 pertandingan adalah 54. Itu terjadi di musim 1992-93.

Dalam blog pribadinya, Mata memberikan garansi kepada fans MU momen sulit ini akan segera terlewati. Menurut dia, menurunnya prestasi MU musim ini merupakan dinamika yang biasa terjadi dalam sebuah klub sepakbola.

“Badai pasti berlalu dan matahari akan kembali bersinar lagi,” tulis Mata dalam blog pribadi sebagaimana dikutip dari Daily Star. “Fase buruk ini akan berlalu dan ke depan, saya yakin akan menjadi pemain yang lebih dewasa,” sambungnya.

Menurut Mata, di momen sulit seperti ini, tidak ada sesuatu yang mudah dilalui. Namun, itulah fakta dalam sepakbola. “Terkadang, momen fantastis dan situasi sulit harus dihadapi pemain,” sambung pemain yang mengantarkan Spanyol juara dunia 2010 dan Eropa 2012 itu.

Mata pun paham, kekalahan dari Liverpool hingga saat ini masih sulit diterima seluruh pendukung MU. Tapi dia berjanji, akan bangkit dari kekalahan. “Selanjutnya, kami akan berusaha maksimal untuk melupakan hasil buruk ini."

Media di luar Inggris ternyata ikut mengomentari kekalahan MU dari Liverpool. Media Spanyol, AS menulis, ‘Bencana untuk tim David Moyes. Sedangkan, media Prancis, L’equipe menyebut: penampilan MU tidak membahayakan lawan.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern
    Manchester United FC adalah klub sepak bola profesional yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya. MU bermain di liga utama Inggris.

    Manchester United

  • Liverpool FC merupakan klub tersukses asal Inggris di eropa. Raihan 5 trofi dari 7 final menjadi bukti betapa berbahayanya Liverpool di rana
    Liverpool FC merupakan klub tersukses asal Inggris di eropa. Raihan 5 trofi dari 7 final menjadi bukti betapa berbahayanya Liverpool di rana

    Liverpool

  • Juan Mata adalah pemain sepak bola Profesional asal Spanyol yang sekarang membela Manchester United
    Juan Mata adalah pemain sepak bola Profesional asal Spanyol yang sekarang membela Manchester United

    Juan Mata