Sukses

Monorel Jakarta Mulai Dibangun Sebulan Lagi

Pembangunan akan dimulai dari kawasan Kuningan, Jakarta dengan peresmian oleh Gubernur DKI Joko Widodo.

PT Jakarta Monorel (JM) memastikan pembangunan fisik proyek monoreal Jakarta di kawasan Kuningan, Jakarta akan dimulai pada 16 Oktober 2013. Artinya, mega proyek transportasi ini tinggal sebulan lahi dimulai.

Direktut Ortus Holding, Banyu Biru Djarot dalam keterangan tertulisnya, Senin (16/9/2013) mengatakan Komisaris Utama perusahaan, Edward Soerjadjaya telah melaporkan kepada Gubernur DKI Jakarta, Joko Widowo terkait rencana pembangunan proyek tersebut.

"PT JM juga melaporkan kesiapannya untuk  memulai pembangunan fisik monorel yang ditandai dengan ground breaking pada 16 Oktober 2013 pagi, oleh Gubernur DKI Jakarta Jokowi," kata Banyu.

Dalam laporannya kepada Jokowi, JM memastikan kelengkapan semua dokumen perihal pengaktidan dan pembangunan proyek monorel sudah dilengkapi.

Rencananya pada 3 Oktober mendatang, perusahaan akan melakukan penandatanganan perjanjian dengan beberapa perusahaan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) China.

Perusahaan tersebut akan ikut dalam kunjungan kenegaraan Presiden China Xi Jinping ke Jakarta pada 2 Oktober 2013. (Yas/Shd)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini