Sukses

Keren, Perusahaan Ini Dapat Predikat Tempat Kerja Terbaik bagi Karyawan

Digiserve by Telkom Indonesia kembali memastikan komitmennya agar Perusahaan tetap menjadi tempat kerja yang terbaik bagi para karyawannya sesuai dengan standar internasional

 

Liputan6.com, Jakarta Manajemen PT Digital Aplikasi Solusi atau yang lebih dikenal sebagai Digiserve by Telkom Indonesia kembali memastikan komitmennya agar perusahaan tetap menjadi tempat kerja terbaik bagi para karyawannya sesuai dengan standar internasional, dengan berhasil mendapatkan sertifikasi Great Place To Work® (GPTW) 2024 berdasarkan 2024 Great Place to Work Trust Index® Survey.

Digiserve pertama kali memperoleh Sertifikasi GPTW pada tahun 2023 dan pada tahun 2024 ini, Perusahaan berhasil mempertahankan sertifikasi tersebut, dengan mencatat skor 90 persen karyawan yang menyatakan bahwa Digiserve adalah Great Place to Work, di mana pencapaian ini mengalami kenaikan 4 persen dibandingkan tahun sebelumnya.

Sertifikasi GPTW ini didapatkan melalui serangkaian proses penilaian terhadap budaya dan lingkungan kerja perusahaan, termasuk diantaranya survei kepada karyawan. Survei ini mencakup pertanyaan mengenai persepsi karyawan terkait management (credibility, fairness, respect), rekan kerja (camaraderie/friendship) serta pekerjaan dan tempat kerja (pride).

Hal ini tentu merupakan hal yang membanggakan bagi Digiserve, mengingat di lingkungan Telkom Group, hanya Telkom Indonesia sebagai parent dan Digiserve yang memiliki sertifikasi GPTW ini. Sertifikasi bertaraf international ini menunjukkan pengakuan dari lembaga international terhadap kenyamanan lingkungan kerja Digiserve baik dari aspek leadership management, kolaborasi dengan rekan kerja, pekerjaan itu sendiri dan budaya yang dibangun oleh perusahaan.

Presiden Direktur Digiserve Ahmad Hartono menyatakan merasa bangga dengan pencapaian Digiserve mempertahankan sertifikasi GPTW pada tahun 2024 ini. “Saya bangga dengan pencapaian ini, dan bangga bekerja di salah satu perusahaan terbaik di Telkom Group ini,” ujarnya dengan penuh rasa bangga.

“Pencapaian ini tentu saja diperoleh dengan cara yang tidak mudah, dan tidak bisa direkayasa. Hal ini menunjukkan bahwa adanya kolaborasi yang baik dan kinerja serta kompetensi yang excellence yang ditunjukkan oleh seluruh Digitroops (karyawan Digiserve) dari tingkat Senior Leader sampai pelaksana. Semoga pencapaian sertifikasi GPTW ini, memberikan semangat dan dampak positif bagi Digitroops untuk terus meningkatkan kinerja di tahun 2024 ini,” ungkap Hartono dikutip Minggu (26/5/2024).

 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Otoritas Global

Great Place To Work® adalah otoritas global yang memiliki 30 tahun pengalaman dalam studi budaya tempat kerja (workplace culture), pengalaman karyawan (employee experience), dan perilaku kepemimpinan, retensi karyawan, dan peningkatan inovasi.

2024 Great Place to Work Trust Index® Survey mencatat bahwa 90 persen karyawan mengakui bahwa Digiserve merupakan tempat yang baik untuk bekerja. Angka tersebut diperoleh dari hasil pengukuran sebagai berikut, yaitu 94 persen karyawan Digiserve diperlakukan dengan adil tanpa memandang ras; 93 persen karyawan Digiserve diperlakukan dengan adil tanpa memandang gender; 93 persen karyawan Digiserve dibuat merasa diterima saat bergabung dengan perusahaan; 88 persen karyawan Digiserve mengakui manajemen memiliki integritas yang baik dalam menjalankan perusahaan; dan 89 persen karyawan Digiserve merasakan kerjasama tim yang membantu dalam pekerjaan.

“Sertifikasi Great Place To Work merupakan sebuah pencapaian bergengsi yang memerlukan dedikasi dan konsistensi dalam mengelola pengalaman karyawan secara keseluruhan,” jelas Sarah Lewis-Kulin, VP Global Recognition of Great Place To Work® (GPTW). 

Sarah menekankan bahwa sertifikasi ini merupakan penghargaan global resmi satu-satunya yang diperoleh berdasarkan dari umpan balik real-time karyawan mengenai budaya perusahaan mereka. “Perusahaan yang berhasil mendapatkan penghargaan ini, telah membuktikan bahwa Perusahaan tersebut merupakan salah satu perusahaan terbaik untuk bekerja, karena dapat menyediakan lingkungan kerja yang baik bagi para karyawannya,” tegas Sarah.

 

3 dari 3 halaman

Misi dari Digiserve

Untuk mencapai salah satu misi dari Digiserve yaitu menjadi Employer of Choice, Digiserve telah menetapkan Human Capital Strategy dengan menyediakan Great Place to Work bagi karyawan, melalui inisiatif yang memiliki fokus pada Best Talent Acquisition, Grow from Within (yang berfokus pada promosi dari dalam, daripada rekrut level manager) dan Great Culture & Fun Environment. 

Beberapa inisiatif yang mendorong peningkatan Employee Engagement adalah Youth Take Over (di mana talent muda terpilih mengambil alih posisi Direktur selama 1 hari), Monthly CEO Coffee Session (di mana CEO memberikan kesempatan tanya jawab dengan karyawan, termasuk yang dikirimkan secara anonim) dan program sertifikasi bagi karyawan, terutama Digital Talent.

Hartono menegaskan komitmen Digiserve sebagai tempat kerja yang terbaik bagi para karyawannya, sesuai dengan standar internasional dengan menciptakan budaya tempat kerja yang positif dan inklusif sehingga dapat memberdayakan karyawan untuk berkembang. 

“Kami berkomitmen untuk menciptakan lingkungan tempat kerja yang mendukung pertumbuhan, pembelajaran, dan pengembangan bagi karyawan. Kami juga menyampaikan terima kasih kepada seluruh Digitroops yang sudah ikut menciptakan lingkungan kerja yang baik berlandaskan Core Values AKHLAK di Digiserve,” pungkas Hartono.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.