Sukses

Filipina Sukses Besar di Catur Asian Para Games 2018

Filipina sukses merebut tiga medali emas catur Asian Para Games 2018.

Liputan6.com, Jakarta Filipina meraih kesuksesan besar di cabang olahraga catur Asian Para Games 2018. Mereka sukses membawa pulang tiga medali emas di Cempaka Putih Sports Hall, Jakarta, hingga Rabu (10/10/2018).

Peraih medali emas beregu cabang olahraga catur standar disabilitas daksa (B2/B3) Asian Para Games 2018, Arman Subaste, menilai keberhasilan Filipina meraih tiga medali emas menjadi momen kesuksesan besar bagi negaranya. 

“Saya sangat senang karena kami bisa memenangi emas. Buat saya ini adalah momen kesuksesan besar catur Filipina,” ucap Arman Subaste seperti dikutip dari situs resmi Asian Para Games 2018.

“Betapa tidak, kami menghadapi tim-tim berat seperti India atau Indonesia. Kami membutuhkan upaya ekstra agar bisa mengalahkan mereka,” kata dia lagi.

Setelah memainkan putaran ketujuh, atlet-atlet Filipina keluar sebagai yang terbaik pada kategori catur standar disabilitas daksa (P1) perorangan dan beregu.

Sander Severino sukses meraih medali emas perorangan, meski hanya bermain imbang melawan wakil India, Krishna Kart Kuchibhotla Venkata.

Namun, perolehan 5,5 poin totalnya masih lebih tinggi daripada para rival.

 * Grab selaku official mobile platform partner juga mendukung Asian Para Games 2018

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Emas Filipina

Dari kategori catur standar disabilitas daksa (P1) beregu, perolehan poin gabungan Filipina juga mengungguli negara-negara lain.

Dengan total 10,5 poin, Filipina berhak atas medali emas beregu.

Sementara itu, satu medali emas Filipina lainnya dihasilkan dari kategori catur standar disabilitas visual (B2/B3).

Kemenangan yang didapat Redor Menandro dan Arman Subaste membuat Filipina memperoleh 9,5 poin akhir, mengungguli Iran (9) dan Indonesia (9).

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.