Hari ke-2 Penutupan Pintu Tol Dalam Kota, Kemacetan Berkurang

Kemacetan berkurang terlihat di pintu keluar Tol Tegal Parang dan arteri dari arah Pancoran ke arah Kuningan.

oleh Widji Ananta diperbarui 17 Des 2013, 21:20 WIB
Uji coba penutupan pintu tol dalam kota pada hari ke-2 mulai membawa perubahan. Polda Metro Jaya mengklaim kebijakan baru ini mulai menunjukkan perubahan positif dan berjalan baik karena kemacetan sudah berkurang. Khususnya di wilayah Tegal Parang, Jakarta Selatan.

"Untuk hari ke-2 berjalan cukup baik, penutupan seperti yang di pintu keluar tol Tegal Parang tidak hanya berdampak pada berkurangnya kemacetan di dalam tol sendiri," ujar Wakil Direktur lalu lintas Polda Metro Jaya AKBP Sambdo Purnomo di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Selasa (17/12/2013).

Selain wilayah Tegal Parang, arus lalu lintas juga terlihat lancar di jalan arteri dari arah Pancoran, Jakarta Selatan. "Juga berdampak pada semakin lancarnya jalur arteri dari Pancoran ke arah Kuningan atau jalur yang bersisihan dengan jalur tol," katanya.

Menurut Sambodo, selama ini kemacetan diakibatkan antrean keluar dari tol Cawang. Maka itu, pihaknya melakukan ujicoba dengan menutup jalur tersebut agar lebih lancar. "Termasuk juga yang dari arteri yang selama ini terhambat akibat pertemuan kendaraan yang keluar dari Tegal Parang dan arteri ketika yang keluar ditutup." ungkap Sambodo. (Rmn/Eks)

Baca juga:
Tambah Macet, Pintu Tol Semanggi 1 Ditutup Hanya Sejam

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya