Arsenal vs Manchester City di Liga Inggris: The Gunners Minus 4 Pemain, Erling Haaland Diragukan

Arsenal tanpa empat pemain saat menjamu Manchester City pada laga tunda pekan ke-12 Liga Inggris. Sementara striker Manchester City Erling Haaland kondisinya diragukan.

oleh Bogi Triyadi diperbarui 15 Feb 2023, 13:30 WIB
Arsenal tanpa Gabriel Jesus saat menjamu Manchester City pada laga tunda pekan ke-12 Liga Inggris di Emirates Stadium, London, Kamis (16/2/2023) dini hari WIB. (AFP/Adrian Dennis)

Liputan6.com, Jakarta - Arsenal dalam kondisi pincang saat menjamu Manchester City pada laga tunda pekan ke-12 Liga Inggris. Pertandingan ini akan dimainkan di Emirates Stadium, London, Kamis (16/2/2023) pukul 02:30 WIB.

Seperti dilansir Sportsmole, Arsenal minus empat pemain. Striker Gabriel Jesus masih dalam pemulihan cedera lutut dan masih butuh beberapa minggu lagi untuk kembali beraksi di lapangan.

Mohamed Elneny akan absen selama sisa musim seusai menjalani operasi lutut pada akhir Januari lalu.Sementara Reiss Nelson telah kembali berlatih dari masalah hamstring, tetapi tidak terlibat dalam skuat pada dua pertandingan terakhir The Gunners.

Sementara Emile Smith Rowe masih dalam perawatan karena masalah paha dan tidak akan terlibat pada pertandingan ini.

Manajer Arsenal Mikel Arteta kemungkinan tetap menggunakan starting XI yang sama seperti enam laga sebelumnya. Namun, pemain baru Leandro Trossard bisa dimainkan di sayap kiri. Dia mencetak gol saat Arsenal bermain imbang melawan Brentford, Sabtu (11/2) lalu.

Sementara itu, Bukayo Saka akan tetap bermain di sayap kanan. Sedangkan penyerang tengah akan diisiEddie Nketiah saat Jesus absen.

Kapten Martin Odegaard, Thomas Partey, serta Granit Xhaka menjadi trio di lini tengah. Fabio Vieira dan Jorginho akan menunggu di bangku jadangan.

The Gunners gagal menjaga clean sheet dalam tiga pertandingan terakhir mereka. Tetapi, empat bek Ben White, William Saliba, Gabriel Magalhaes, dan Oleksandr Zinchenko siap untuk melindungi kiper Aaron Ramsdale.

 

2 dari 4 halaman

Manchester City

Penyerang Manchester City, Erling Haaland mengontrol bola dari kawalan kiper Aston Villa, Emi Martinez selama pertandingan lanjutan Liga Premier Inggris di Stadion Etihad di Manchester, barat laut Inggris (13/2/2023). City menang telak atas Aston Villa dengan skor 3-0. (AFP/Paul Ellis)

Erling Haaland diragukan bisa memperkuat Manchester City saat menghadapi tuan rumah Arsenal. Dia ditarik keluar di babak pertama ketika City menang 3-1 atas tuan rumah Aston Villa, Minggu (12/2) lalu. Manajer City Pep Guardiola menyatakan kondisi penyerang asal Norwegia itu akan dinilai menjelang laga melawan Arsenal.

Salah satu pemain City yang pasti bakal melewatkan pertandingan ini adalah John Stones. Bek berusia 28 tahun itu terus berupaya pulih dari cedera hamstring yang dideritanya dalam kemenangan Piala FA atas Arsenal pada akhir Januari lalu.

Guardiola kemungkinan memainkan Rico Lewis bersama Ruben Dias dan Aymeric Laporte di belakang. Namun, Nathan Ake dan Manuel Akanji juga siap dimainkan.

Ake bisa menjadi pilihan di posisi bek kiri sejak Joao Canclo pergi. Sedangkan Laporte terus sebagai bek tengah.

Di lini tengah, baik Ilkay Gundogan atau Bernardo Silva kemungkinan dicadangkan jika bek tambahan dimasukkan dalam starting XI. Kevin De Bruyne dan Rodri keduanya diperkirakan bermain lagi di lini tengah.

Riyad Mahrez dan Jack Grealish tampaknya akan kembali sebagai penyerang sayap. Sementara Julian Alvarez dapat dimainkan sebagai starter jika Haaland dianggap tidak fit.

 

3 dari 4 halaman

Perkiraan susunan pemain

Penyerang Arsenal, Gabriel Martinelli berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Liverpool pada pertandingan lanjutan Liga Inggris di Stadion Emirates di London, Minggu (9/10/2022). Kemenangan Arsenal membuat tim Meriam London kembali ke puncak klasemen dengan koleksi 24 poin. (AP Photo/Rui Vieira)

Arsenal: Aaron Ramsdale; Ben White, William Saliba, Gabriel Magalhae, Oleksandr Zinchenko; Granit Xhaka, Thomas Partey, Bukayo Saka, Martin Odegaard, Gabriel Martinelli; Eddie Nketiah

Manchester City: Ederson, Rico Lewis, Ruben Dias, Aymeric Laporte, Nathan Ake; Kevin De Bruyne, Rodri, Ilkay Gundogan; Riyad Mahrez, Erling Haaland, Jack Grealish

4 dari 4 halaman

Peringkat

ilustrasi liga inggris (Liputan6.com/Abdillah)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya