5 Tips Untuk Kaum Hawa Agar Tetap Nyaman dan On Point, Selama Menonton Konser Musik Favorit!

Menjelang konser, kamu nggak hanya mempersiapkan outfit yang nyaman saja, namun produk makeup yang fresh dan awet itu juga perlu.

oleh stella maris pada 27 Des 2022, 10:00 WIB
Ilustrasi nonton konser musik/Shutterstock-maxbelchenko.

Liputan6.com, Jakarta Menjelang akhir tahun 2022, Indonesia mulai diramaikan kembali dengan agenda hiburan. Salah satunya adalah konser musik yang diadakan mulai dari musisi Tanah Air hingga Internasional. Hal ini menjadi kabar gembira bagi para penggemar musik untuk merasakan euforia saat menyaksikan idola tampil di panggung.

Di tengah ramainya penonton, kamu tentu ingin tampil memesona dan mencuri perhatian. Oleh karena itu, kamu harus tampil berbeda dari yang lain. Selain pakaian yang nyaman, makeup yang on point juga memegang peranan penting untuk tampil mencuri perhatian. So, ini dia 5 tips untuk kaum hawa agar tetap nyaman dan on point, selama menonton konser musik favorit!

2 dari 6 halaman

1. Protokol Kesehatan

Ilustrasi mematuhi protokol kesehatan/Shutterstock-SB Arts Media

Mematuhi protokol kesehatan saat menonton konser musik secara offline merupakan hal yang sangat wajib. Masker dan hand sanitizer menjadi barang wajib yang dibawa saat menonton konser di era new normal saat ini. Pastikan untuk selalu membawa masker cadangan untuk diganti agar tetap higienis. Selain itu, selalu menggunakan hand sanitizer setelah menyentuh tempat-tempat di venue konser agar tetap steril dan bersih.

Nggak hanya itu aja, penting banget lho untuk memastikan kondisi tubuh kamu baik-baik saja untuk menghindari hal yang tidak diinginkan seperti pingsan atau jatuh sakit saat acara konser sedang berlangsung.

3 dari 6 halaman

2. Pakai Outfit yang Nyaman

Ilustrasi pakaian buat nonton konser yang catchy namun tetap nyaman/shutterstock-Look Studio.

Hal selanjutnya yang perlu dicatat! Jangan sampai, hanya karena ingin outfit sesuai tren dan bagus untuk difoto, kamu malah memakai baju yang ribet dan nggak nyaman. Hal itu justru bisa membuat kamu bad mood selama konser musik berlangsung. Menggunakan pakaian yang nyaman dapat mempermudah untuk bergerak bebas. 

Kamu harus bisa menyesuaikan outfit dengan situasi konser musik. Ketika acara berada di indoor, sebaiknya menggunakan pakaian yang sedikit tebal agar tidak kedinginan karena terkena pendingin ruangan. Sebaliknya, saat acara musik berada outdoor, sebaiknya menggunakan pakaian yang dapat menyerap keringat dan hindari pakaian tebal.

4 dari 6 halaman

3. Bawa Kipas Elektrik

Ilustrasi kipas elektrik/Shutterstock-aerogondo2.

Buat kamu yang gampang kegerahan, kipas elektrik akan menjadi penyelamat hidup selama konser musik berlangsung. Biasanya, saat waktu menunggu persiapan sound check, penonton akan berusaha berdiam diri di dekat panggung untuk menjaga tempat favorit agar bisa melihat lebih dekat dengan sang idol.

Sayangnya, hal itu butuh pengorbanan. Coba bayangkan kamu harus diam berdiri selama sekitar 30-40 menit sambil berdesak-desakan dengan penonton lainnya. Karena itu, kipas elektrik dapat membantu kamu agar tetap dapat menghirup udara segar selama menunggu momen tersebut. Nggak hanya itu aja lho, untuk para kaum hawa, kipas elektrik juga bermanfaat untuk menahan keringat agar makeup tetap on point dan nggak luntur!

5 dari 6 halaman

4. Sling or Mini Backpack is Must

Ilustrasi menggunakan mini backpack/Shutterstock-Ann Haritonenko.

Agar tangan dapat tetap bergerak bebas selama konser, akan jauh lebih baik apabila kamu menggunakan tas sling atau mini backpack. Menggunakan clutch ataupun totebag merupakan sesuatu yang tidak direkomendasikan ketika konser. Hal itu akan menyulitkan ketika ingin berekspresi saat penyanyi favorit tampil. 

Tapi semua itu balik ke rules setiap konser yang kamu datangi. Terdapat beberapa panitia konser yang mewajibkan penonton untuk menggunakan tas transparan. Karena itu, jangan lupa cermati do’s and don’t dari konser yang ingin kamu datangi ya!

6 dari 6 halaman

5. Cushion Check!

Ilustrasi wajah bebas jerawat/Shutterstock-Look Studio.

Menjelang konser, kamu nggak hanya mempersiapkan outfit yang nyaman saja, namun produk makeup yang fresh dan awet itu juga perlu. Rahasia makeup yang bagus ada pada complexion. Jika complexion sudah menempel dengan baik, tampilan makeup akan terlihat on point juga. Ada 3 hasil akhir complexion yang perlu kamu ketahui, yaitu matte, satin, dan dewy

Complexion yang bisa kamu gunakan untuk konser musik yaitu cushion viral asli Indonesia yang dikenal dengan konsep hybrid mesh. Cushion ini hadir dengan coverage medium to full, serta diperkaya dengan SPF 33 PA++ yang mampu memberikan perlindungan bagi kulit.

Meski coverage-nya medium to full, pemakaian cushion ini tetap terasa ringan di wajah dan dapat menyamarkan pori-pori hingga bekas jerawat. Nggak hanya itu, keunggulan lainnya dari cushion ini adalah dilengkapi dengan teknologi on-comedogenic dan breathable yang tidak menyumbat pori-pori.

Tunggu apalagi? Yuk, dapatkan cushion viral ini melalui marketplace hingga offline store di Indonesia. Pancarkan cantikmu dengan beberapa tips diatas, dijamin nyaman dan on point akan menemanimu selama menonton konser musik. Have fun Girls!

 

Penulis: Ayra Sekar

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya