Arus Balik di Pelabuhan Jangkar Situbondo Mulai Ramai

Tri Cahyono mengatakan, H+2 Lebaran, warga kepulauan Kabupaten Sumenep, Madura, mulai balik kembali setelah berlebaran di kampung halamannya.

oleh Hermawan Arifianto diperbarui 07 Mei 2022, 06:29 WIB
Arus balik di Pelabuhan Jangkar Situbondo mulai terpantau ramai (Hermawan Arifianto/Liputan6.com)

Liputan6.com, Situbondo - Arus balik Hari Raya Idul Fitri 2022 di Pelabuhan Jangkar Situbondo, sejak Kamis (5/5/2022) malam mulai terpantau ramai.

Koordinator UPT Pelabuhan Pengumpan Regional (PPR) Wilayah Kerja Jangkar, Situbondo Tri Cahyono mengatakan, pada H+2 Lebaran, warga kepulauan Sumenep, mulai balik kembali setelah berlebaran di kampung halamannya.

"Jadi, semalam ada dua kapal laut yang mengangkut ratusan pemudik yang balik dari Pulau Kangean dan Pulau Raas ke Pelabuhan Jangkar," kata Tri Cahyono, Situbondo, Jumat (6/52022).

Ia merinci, kapal feri KMP Dharma Kartika rute Pulau Raas-Jangkar pada H+2 Lebaran mengangkut sebanyak sekitar 320 orang penumpang, 70 orang di antaranya penumpang anak-anak. Sedangkan kapal Hulalo rute Kangean-Jangkar membawa sekitar 100 penumpang.

Menurut Tri Cahyono, arus balik Lebaran mulai tampak terlihat sejak Kamis malam, dengan kedatangan dua kapal dari Pulau Raas dan Pulau Kangean.

"Biasanya pemudik dari kepulauan Kabupaten Sumenep, memilih balik lebih awal untuk menghindari kepadatan penumpang. Karena mayoritas warga kepulauan merantau dan bekerja di Pulau Bali, dan harus menyeberang kembali di Pelabuhan Ketapang ke Gilimanuk," katanya.

 

2 dari 2 halaman

Berlangsung hingga Minggu

Dari pantauan, KMP Dharma Kartika yang mengangkut ratusan penumpang dari Pulau Raas tiba di Pelabuhan Jangkar sekitar pukul 19:30 WIB, dan tidak berselang lama kapal Hulalo dari Pulau Kangean juga tiba di Pelabuhan Jangkar dengan membawa seratusan orang penumpang.

Arus balik Lebaran diperkirakan akan terus berlangsung hingga Minggu (8/5), karena sejak H-7 Lebaran tercatat ada ribuan pemudik yang menyeberang dari Pelabuhan Jangkar ke Pulau Sapudi, Pulau Raas, Kalianget, Pulau Kangean, Kabupaten Sumenep, Madura.

Infografis Peta Jalur Mudik Lebaran 2022 Rawan Bencana di Pulau Jawa. (Liputan6.com/Trieyasni)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya