6 Potret Transformasi Kebersamaan Pemain Sinetron Si Entong, Kompak Sedari Dulu

Meski sinetron lawas Si Entong sudah lama tamat, para pemain tetap kompak hingga kini.

oleh Selma Intania Hafidha diperbarui 29 Mar 2022, 14:55 WIB
Potret Transformasi Kebersamaan Pemain Sinetron Si Entong. (Sumber: Instagram/kemalfathur)

Liputan6.com, Jakarta Sinetron lawas Si Entong merupakan salah satu sinetron populer yang tayang perdana pada tahun 2005 dan terdiri dari beberapa musim. Jalan ceritanya yang ringan dan mengibur, membuat sinetron Si Entong jadi tontonan favorit di era 2000-an.

17 tahun berlalu sejak pertama kali tayang, tentunya sederet pemain sinetron Si Entong sudah banyak berubah. Ada pemain yang masih aktif wara wiri di layar kaca hingga memutuskan menepi dari industri hiburan dan memilih jalur karier yang lain.

Meski suasana syuting dari musim pertama hingga musim ketiga ada perbedaan dan ada perubahan pemain, namun kebersamaan para pemain Si Entong musim pertama tidak berubah. Para pemain tetap kompak bahkan kerap luangkan waktu untuk reuni.

Untuk mengenang momen saat awal-awal syuting Si Entong, para pemain cukup sering unggah kebersamaan lawas yang bikin pecinta sinetron Si Entong bernostalgia. Hiasi layar kaca sejak tahun 2005 dengan total 250 episode selama 3 musim, tak heran jika sinetron lawas ini masih jadi favorit hingga kini.

Berikut Liputan6.com merangkum dari berbagai sumber tentang potret transformasi kebersamaan pemain sinetron lawas Si Entong, Selasa (29/3/2022).

2 dari 7 halaman

1. Bikin nostalgia, begini kebersamaan para pemain Si Entong tahun 2005 silam saat di lokasi syuting bareng para kru.

Potret Transformasi Kebersamaan Pemain Sinetron Si Entong. (Sumber: Instagram/kemalfathur)
3 dari 7 halaman

2. Meski kini sudah jarang muncul di layar kaca, pemeran Memet dan pemeran Siti ini tentunya tetap diingat oleh para pecinta sinetron Si Entong.

Potret Transformasi Kebersamaan Pemain Sinetron Si Entong. (Sumber: Instagram/kemalfathur)
4 dari 7 halaman

3. 17 tahun berlalu sejak tayang perdana, para pemain Si Entong kerap luangkan waktu untuk berjumpa.

Potret Transformasi Kebersamaan Pemain Sinetron Si Entong. (Sumber: Instagram/fachrimuhammad18)
5 dari 7 halaman

4. Meski sudah lama tidak akting bareng dan kini punya kesibukan masing-masing, Fachri Muhammad, Rana Cynthia dan Ninis tetap kompak.

Potret Transformasi Kebersamaan Pemain Sinetron Si Entong. (Sumber: Instagram/fachrimuhammad18)
6 dari 7 halaman

5. Akting bareng lagi dalam Si Entong season 2 dan 3, tentunya menjadi wadah untuk para pemain berjumpa, meski tak semua pemain berkumpul.

Potret Transformasi Kebersamaan Pemain Sinetron Si Entong. (Sumber: Instagram/kemalfathur)
7 dari 7 halaman

6. Bahkan tak jarang beberapa pemain berjumpa via online, seperti pertemuan Fachri Muhammad (Entong), Kemal Fathur (Memet) dan Rana Cynthia (Ipeh) ini.

Potret Transformasi Kebersamaan Pemain Sinetron Si Entong. (Sumber: Instagram/kemalfathur)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya