Kai EXO Positif Covid-19

SM Entertainment mengabarkan bahwa Kai EXO positif Covid-19.

oleh Zulfa Ayu Sundari diperbarui 15 Mar 2022, 14:20 WIB
SM Entertainment mengabarkan bahwa Kai EXO positif Covid-19. (dok.Instagram @mrjonginkim/https://www.instagram.com/p/CLv9No4FpP-/Henry)

Liputan6.com, Seoul - Kasus positif Covid-19 di kalangan selebritas masih menjadi kecenderungan di Korea Selatan belakangan ini. Kini, personel EXO, Kai juga dinyatakan terinfeksi.

Kabar ini disampaikan oleh agensi yang menaungi Kai EXO, SM Entertainment. Pelantun lagu "Growl" ini menerima diagnosis positif Covid-19 pada Senin (14/3/2022).

"Saat ini dia telah menghentikan semua jadwalnya dan akan menerima perawatan di rumah sesuai dengan pedoman otoritas kesehatan," tutur perwakilan SM Entertainment dilansir dari Koreaboo, Selasa (14/3/2022).

2 dari 4 halaman

Fokus Pemulihan

Koleksi perdana kolaborasi Gucci dengan Kai EXO. (dok. Instagram @zkdlin/https://www.instagram.com/p/CLlK2t4HN_Y/)

Lebih lanjut, Kai EXO sudah menerima dua dosis vaksin. Pihak agensi akan terus memantau kondisi Kai EXO sampai dia dinyatakan sembuh dari virus.

"Kami akan melakukan yang terbaik untuk fokus pada pemulihannya, karena kami menganggap kesehatan dan keselamatan artis kami sebagai prioritas utama," tutupnya.

3 dari 4 halaman

Trending Topic

Tak lama setelah kabar tak baik ini mencuat, Jongin yang merupakan nama asli Kai EXO langsung menempati trending topic di Twitter dengan lebih dari 18 ribu cuitan. Para penggemar mendoakan kesembuhan Kai.

4 dari 4 halaman

Doa

"Get well soon. Rest well eat loads of food and focus on being healthy okay?!" kata salah satu penggemar di Twitter.

"Get all the rest you need 🥺 please be healthy, our kai!" tambah yang lainnya.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya