Menko Luhut: Indonesia Belum Keluar dari Krisis Pandemi COVID-19

Menko Luhut tanggapi soal Indonesia sudah keluar dari krisis pandemi COVID-19

oleh Benedikta Desideria diperbarui 13 Des 2021, 20:01 WIB
Menko Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan melakukan Konferensi Pers Perkembangan PPKM.

Liputan6.com, Jakarta - Menteri Koordinator bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan mengatakan Indonesia belum keluar dari krisis pandemi COVID-19 meski beberapa bulan kasus Corona stabil.

"Kita belum berani mengatakan itu tapi secara empirik sudah 150 hari lebih flattening (kasus datar)," kata Menko Luhut dalam konferensi pers PPKM pada Senin (13/12/2021).

Pernyataan Luhut ini disampaikan merespons hal yang disampaikan Ketua Terpilih Pengurus Besar Ikatan Dokter Indonesia PB IDI, Adib M Khumaidi, pada akhir pekan kemarin.

“Kita sudah keluar dari krisis. Mudah-mudahan kita tidak kembali kepada krisis. Ini kan kita harus siapkan adalah adaptive recovery dengan resiliensi dari sistem kesehatan,” kata Adib dalam acara Sarasehan Nasional di kanal Youtube ILUNI FKUI belum lama ini.

 

** #IngatPesanIbu 

Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan.

Selalu Jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita.

#sudahdivaksintetap3m #vaksinmelindungikitasemua

2 dari 3 halaman

Indonesia Endemi atau Tidak Diketahui Tahun Depan

Luhut menyampaikan bahwa situasi pandemi berubah menjadi endemi COVID-19 atau tidak di Indonesia bakal diketahui tahun 2022. Yang pasti, saat ini tidak boleh jemawa meski kasus COVID-19 cenderung rendah.

"Kita enggak boleh jemawa, sampai hari ini kita masih level 1 dan masih confidence (percaya diri akan situasi yang stabil ini)," kata Luhut.

Kondisi sekarang bisa terwujud asalkan semua pihak bekerja sama. Masyarakat diminta patuh menjalankan protokol kesehatan serta bagi yang belum divaksinasi untuk segera melakukannya.

3 dari 3 halaman

Infografis Amankah Vaksinasi Covid-19 untuk Anak Usia 6-11 Tahun?

Infografis Amankah Vaksinasi Covid-19 untuk Anak Usia 6-11 Tahun? (Liputan6.com/Trieyasni)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya