Penampakan Mal Margo City Depok Pasca Ledakan karena Plafon Ambruk

Terjadi ledakan di Mal Margo City, Depok, Jawa Barat pada Sabtu, 21 Agustus 2021. Dalam video yang beredar, sebagian sisi mal tampak luluh lantak imbas ledakan tersebut.

oleh Dicky Agung PrihantoYopi Makdori diperbarui 21 Agu 2021, 19:45 WIB
Penampakan gedung Margo City Depok usai ledakan. (Istimewa)

 

Liputan6.com, Jakarta Terjadi ledakan di Mal Margo City, Depok, Jawa Barat pada Sabtu, 21 Agustus 2021. Dalam video yang beredar, sebagian sisi mal tampak luluh lantak imbas ledakan tersebut.

Terlihat dari foto-foto yang beredar, sisi gedung mal tampak porak poranda. Batu bata berceceran keluar seperti ada hempasan tenaga cukup besar yang berasal dari dalam mal.

 

Penampakan gedung Margo City Depok usai ledakan. (Istimewa)
2 dari 5 halaman

Dinding Dua Lantai

Penampakan gedung Margo City Depok usai ledakan. (Istimewa)

Tak tanggung-tanggung, kerusakan terjadi pada sisi dinding di dua lantai, yakni lantai satu dan dua.

Sejumlah kaca yang menempel pada bagian sisi lain gedung juga tampak pecah.

 

3 dari 5 halaman

Porak-poranda

Penampakan gedung Margo City Depok usai ledakan. (Istimewa)

Sementara di foto lain terlihat platfon mal berjatuhan ke lantai. Menyisakan pemandang tak beraturan akibat kerusakan tersebut.

Kasubag Humas Polres Metro Depok, Kompol Supriyadi mengatakan, anggota sudah turun ke lapangan untuk mengecek kejadian yang sebenarnya. Supriyadi belum bersedia berkomentar lebih jauh terkait kejadian itu.

"Anggota masih di TKP, kami belum tahu. Kita tunggu anggota di TKP dulu," kata dia saat dihubungi, Sabtu (21/8/2021).

 

4 dari 5 halaman

Bantah Ledakan

Ledakan di Margo City Depok. (Youtube: Viralin Aja)

Kepolisian menampik terjadi ledakan di pusat perbelanjaan Margo City, Depok, Jawa Barat, Sabtu (20/8/2021) sore. Kepolisian menyebut, suara berasal dari plafon yang jatuh. 

"Itu plafon jatuh, tidak ada ledakan," kata Kapolsek Beji Kompol Agus Khoeron saat dihubungi, Sabtu.

5 dari 5 halaman

Korban Luka

Penampakan gedung Margo City Depok usai ledakan. (Istimewa)

Agus menyebut, empat orang terluka dalam inisiden itu. Ia mengatakan, sebagian di antaranya akibat tertimpa reruntuhan material.

"Korban jiwa enggak ada, tapi luka-luka ada, ini lagi dicek luka ringan atau sedang," ucap dia.

Agus mengatakan, seluruh korban luka sedang mendapatkan perawatan intensif di rumah sakit. "Kita cek semuanya di rumah sakit. Data di kami empat orang," ujar dia.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya