Putra Nababan: Kabar Sabam Sirait Meninggal Dunia Itu Hoaks

Putra Nababan juga mengirimkan foto dirinya melakukan video call dengan Sabam Sirait.

oleh Muhammad Radityo Priyasmoro diperbarui 17 Apr 2020, 16:09 WIB
Penggiat pengembangan talenta Indonesia Putra Nababan, menyambut baik rencana pemerintah membentuk manajemen talenta nasional tahun 2020.

Liputan6.com, Jakarta - Putra Nababan mengklarifikasi terkait berita kabar meninggalnya ayah mertuanya, Sabam Sirait. Putra menegaskan bahwa pesan dukacita tersebut adalah hoaks.

"Itu hoaks ya," tegas Putra saat dikonfirmasi, Jumat (17/4/2020).

Lewat pesan berantai di jejaring sosial media, disebutkan politisi senior Sabam Sirait meninggal dunia pada usia 79 tahun, Jumat hari ini sekitar pukul 10.00 WIB.

"Telah dipanggil Bapa Di Surga, Sabam Sirait pada Hari Jumat 17 April 2020 pukul 10.00 WIB di RS Antam Medika Jakarta," tulis keterangan duka cita diterima Liputan6.com, Jumat (17/4/2020) sore.

Selain menepis berita tersebut, Putra juga mengirimkan foto dirinya melakukan video call dengan Sabam Sirait. Dalam video itu, Sabam menyapa dirinya dan sang istri, Mira Maria Melati Sirait yang tidak lain adalah putri Sabam Sirait.

"Pak Sabam Sirait menyapa saya dan Mira melalui videocall hari Jumat pukul 15.10 WIB," Putra menandasi.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya