Inspirasi Mendekorasi Ruang dengan Bunga-Bunga Cantik, Makin Betah Selama di Rumah

Betah selama di rumah penting agar tidak stres selama menjalani isolasi mandiri. Bunga bisa jadi pilihan.

oleh Dinny Mutiah diperbarui 31 Mar 2020, 18:01 WIB
Dekorasi teras dengan bunga hias dalam pot, karya Total Renov. (dok. Arsitag.com/Dinny Mutiah)

Liputan6.com, Jakarta - Menjadikan bunga sebagai elemen dekorasi interior bisa menjadi cara andalan untuk mempercantik ruangan. Apalagi, berada di rumah adalah cara terbaik untuk menjaga diri dan keluarga di masa pandemi corona COVID-19.

Pilihan bunga sangat beragam. Biasanya, menyesuaikan dengan jenis bunga yang banyak tumbuh di masing-masing daerah hunian. Beruntung tinggal di negara tropis, kita memiliki pilihan bunga yang sangat beragam, sehingga bisa menghadirkan suasana yang beragam pula pada ruangan.

Jika Anda tengah mencari inspirasi untuk mendekorasi interior menggunakan bunga, inilah waktu yang pas. Tidak hanya cantik, ide-ide yang disusun tim Arsitag berikut ditujukan menampilkan karakter ruangan yang lebih berkelas.

1. Karangan Bunga Musim Semi

Penataan karangan bunga yang paling praktis dan sering ditemukan adalah diletakkan di meja. Namun, kreasikan ragam dekorasi bunga untuk menyemarakkan sudut tertentu.

Misalnya saja, meletakkan dekorasi bunga yang akan mencerahkan area penyambutan tamu. Layaknya kebun di musim semi, bunga-bunga yang bermekaran di dalam rangkaian akan semakin menarik jika penataannya sesuai. Penambahan dedaunan hijau menjadi penting agar rangkaian bunga terlihat lebih hidup dan terkesan alami.

Dekorasi interior ruang makan dengan bunga dalam vas, karya Total Renov. (dok. Arsitag.com/Dinny Mutiah)

2. Rangkaian Bunga Bernuansa Rustic

Tema rustic identik dengan penggunaan tanaman bunga kering. Tanaman dan bunga kering inilah yang membubuhi nuansa kecokelatan yang membangkitkan kesan hangat gaya rustic.

Beberapa jenis bunga yang umum dipakai untuk menghadirkan tema rustic adalah jenis limonium, levender, dahlia, dan krisan. Sebagai pemanis, tambahkan daun-daun kering pada rangkaian. Rangkaian bunga rustic sangat serasi ditempatkan pada ruang yang berdesain sederhana dan tidak banyak warna.

 

**Ayo berdonasi untuk perlengkapan medis tenaga kesehatan melawan Virus Corona COVID-19 dengan klik tautan ini.


3. Elegan dengan Krisan Putih

Dekorasi interior dengan bunga putih dalam vas di tengah meja, karya Simple Projects Architecture. (dok. Arsitag.com/Dinny Mutiah)

Bunga krisan termasuk populer dijadikan dekorasi interior. Alasannya tak lain karena kelopak mekar bunganya yang terlihat padat dan dominan. Nuansa musim semi pun langsung memancar dalam ruangan. Lebih dari itu, krisan putih yang mekar sempurna juga terlihat elegan untuk dipandang.

Dekorasi interior dengan karangan bunga, karya TMS Creative. (dok. Arsitag.com/Dinny Mutiah)

4. Ceria dengan Aneka Warna Dahlia

Hadirkan keceriaan warna-warni menggunakan jenis bunga beraneka warna. Cobapilihlah dekorasi interior bunga dahlia.

Rangkaian bunga dahlia memiliki variasi warna yang spontan menjadi elemen pusat perhatian. Tak heran, rangkaian bunga ini kerap dihadirkan pada standing table atau meja resepsionis di area penyambutan hotel.


5. Ranting Berbunga

Dekorasi interior ruang makan dengan bunga minimalis, karya Fine Team Studio. (dok. Arsitag.com/Dinny Mutiah)

Tak harus selalu menggunakan bunga berkelopak besar, ranting tanaman yangditumbuhi bunga-bunga kecil pun mampu mempermanis interior.

Tampilan hiasan bunga model ranting seperti ini menjadi kontras bagi ruangan. Sentuhan dekorasi ranting bunga cocok untuk ruangan berdesain kontemporer, minimalis, atau bahkan klasik.

Dekorasi interior meja makan dengan bunga dalam vas, karya Evonil Architecture. (dok. Arsitag.com/Dinny Mutiah)

6. Juntaian Bunga Wisteria

Jenis bunga wisteria sangat cocok dijadikan dekorasi interior untuk menghadirkan nuansa musim semi pada ruang. Karakter bunga bersifat elegan dengan aksen menjuntai.

Menariknya, ternyata warna bunga wisteria memiliki cukup banyak pilihan, lho. Di antaranya kuning, ungu, merah, putih, hingga biru. Sesuaikan pilihan Anda dengan warna yang cocok untuk karakter ruang yang ingin dihadirkan.


Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya