Ma'ruf Amin Hadiri Kampanye Akbar PDIP di Bekasi dan Jakarta

PDIP menggelar rangkaian kampanye terbuka di Bekasi dan Jakarta pada Minggu (31/3/2019).

oleh Delvira Hutabarat diperbarui 31 Mar 2019, 09:16 WIB
Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto. (Liputan6.com/Delvira Hutabarat)

Liputan6.com, Jakarta - PDIP menggelar rangkaian kampanye terbuka di Bekasi dan Jakarta pada Minggu (31/3/2019). Kampanye PDIP hari ini dihadiri oleh Cawapres nomor urut 01, Ma'ruf Amin.

Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto mengatakan, pihaknya sangat bersemangat hari ini setelah menyaksikan debat keempat Pilpres 2019.

"Kampanye di Bekasi sebagai bagian dari kampanye blusukan yang hadir di tengah rakyat," kata Hasto kantor pusat PDIP, Menteng, Jakarta Pusat.

Selanjutnya, kata dia, kampanye kreatif akan dilanjutkan di Jakarta Timur kemudian disusul kampanye PDIP di Lapangan Parkir Timur, Senayan, Jakarta, bersama cawapres.

"Akan dihadiri oleh Kiai Haji Ma'ruf Amin. Dan secara khusus, ketika Kiai Ma'ruf datang, kami menyiapkan 2000 peci dan sarung untuk menyambut beliau," ujar Hasto.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

2 dari 2 halaman

Simbolisasi

Cawapres Nomor Ururt 01 Ma'ruf Amin. (Liputan6.com/Nafiysul Qodar)

Hasto menyebut sarung dan peci itu adalah perwujudan kebudayaan bangsa Indonesia. Selama ini, partai itu memang biasa menonjolkan tradisi bangsa seperti menggunakan kain Bali. Kali ini adalah peci dan sarung.

"Kita bisa bayangkan nanti di sidang umum PBB, KH Ma'ruf Amin datang menggunakan sarung dan peci kopiah yang menunjukkan keindonesiaan kita itu luar biasa," kata Hasto.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya