Demokrat: Dokter Larang SBY Dijenguk

Ferdinand mengatakan pengurus DPP Partai Demokrat juga tidak diperkenankan untuk menjenguk SBY.

oleh Liputan6.com diperbarui 18 Jul 2018, 16:22 WIB
Ketum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menjawab pertanyaan wartawan usai bertemu Bawaslu di kediaman SBY di Jakarta, Selasa (10/7). Kunjungan Bawaslu untuk sosialisasi pengawasan pencalonan Pileg dan Pilpres. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Liputan6.com, Jakarta Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) saat ini tengah dirawat di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPDA). SBY dirawat karena kelelahan.

Menurut Kepala Divisi Advokasi dan Hukum Partai Demokrat, Ferdinand Hutahaean tim dokter kepresidenan tak memperbolehkan SBY menerima kunjungan.

"Jadi memang dari dokter kepresidenan menyarankan beliau harus istirahat total karena kalau menerima tamu nantikan beliau paling tidak harus duduk, harus ini segala macam bicara. Kemudian akan membuat lelah lagi sehingga memang dari dokter kepresidenan menyarankan untuk tidak memerima tamu dulu setidaknya hari ini," kata Ferdinand di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (18/7/2018).

Ferdinand mengatakan pengurus DPP Partai Demokrat juga tidak diperkenankan untuk menjenguk Presiden keenam itu. Kata dia, pengurus DPP hanya boleh berkomunikasi dengan asisten dari SBY saja.

"Kami pun tadi mohon izin untuk membesuk beliau belum dibolehkan juga jadi hanya komunikasi lewat telepon menyampaikan," ungkapnya.

2 dari 2 halaman

Tidak Stres

Kedati demikian, ia memastikan kondisi SBY tidak sedang mengalami tekanan atau stres karena proses pencalegan. Tambahnya, SBY hanya sedang kelelahan setelah berkunjung ke Jawa Timur.

"Pak SBY dalam kondisi yang happy, senang bahagia karena Partai Demokrat juga berhasil kemarin mendaftarkan caleg-calegnya penuh tidak kurang sehingga tidak ada beban politik atau apapun ya g membuat beliau harus stres tapi murni kecapekan kelelahan setelah dari akawa Timur," ucapnya.

Sebelumnya, SBY diagendakan bertemu dengan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto, di kediaman SBY, di Kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, hari ini (18/7). Namun pertemuan itu harus ditunda karena SBY tengah menjalani perawatan di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD).

"Pertemuan SBY dengan Prabowo diundur oleh Pak SBY tembikar dari Pacitan dan pokoknya dan sedang ditulis pada 17 Juli di RSPAD," kata Wakil Ketua Umum Partai Demokrat, Syarief Hasan.

 Reporter: Sania Mashabi

Sumber: Merdeka.com

Tag Terkait

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya