Konser Orkestra Tak Bikin Bams "Samson" Jenuh

Mendengarkan konser orkestra memang menjadi kesenangan Bambs Samson. Bahkan ia tak merasa jenuh jika menunggu giliran manggung untuk konser orkestra.

oleh Liputan6 diperbarui 12 Feb 2011, 11:48 WIB
Liputan6.com, Jakarta: Mendengarkan konser orkestra memang menjadi kesenangan Bambs Samson. Bahkan ia tak merasa jenuh jika menunggu giliran manggung untuk konser orkestra.

"Lucu-lucuan aja sih tadi. Kan guwe memang suka konser orkestra. Guwe juga nikmati konsernya," ujar Bambs kepada wartawan usai mengisi acara Harmoni semalam di Balai Sarbini, Jakarta, Jumat(11/2) malam.

Menurut pengakuan Bams, dirinya tidak sedikit pun merasa jenuh saat menunggu giliran manggung. "Kan biasanya setiap kali nunggu di belakang panggung suka terasa lama banget, tapi kali ini nggak terasa karena acaranya seru," kata pria bertubuh atletis ini.

Bambs mengatakan, dirinya lebih suka menjadi penonton ketimbang mengisi acaranya. Karena menurutnya, acara Harmoni SCTV ini memang lebih nikmat ditonton. "Karena guwe penikmat orkestra. Sebenarnya serunya kalau jadi penontonnya," tuturnya.(MEL)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya