Ben Joshua Berani Ambil Sinetron Kejar Tayang

Walau jadwal kegiatannya padat, Ben Joshua berani mengambil sinetron kejar tayang alias "stripping." Kok bisa?

oleh Liputan6 diperbarui 23 Nov 2010, 11:38 WIB
Liputan6.com, Jakarta: Ben Joshua memang tidak ada matinya. Walau jadwal kegiatannya terbilang padat, aktor kelahiran Manado itu berani mengambil sinetron
stripping atau kejar tayang. "Gua berani karena lokasinya di Jakarta, jadi bisa pulang tiap selesai syuting," kata Ben di Halo Selebriti SCTV, Selasa (23/11). "Kalau di luar kota, family time-nya kan sedikit."

Ben yang banyak bermain di sejumlah Film Televisi (FTV) ini akan memerankan tokoh bernama Adrian dalam sinetron terbaru berjudul Arini. "Gua tertarik sama sinetron ini karena memakai konsep FTV," katanya.

Sebelumnya Ben dan sang istri, Elizabeth, mengaku tidak terlalu memaksakan masalah momongan. Mereka cukup menikmati keceriaan sang kemenakan yang kerap bermain ke rumah [baca: Ben-Elisabeth Sabar Tunggu Momongan].


POPULER

Berita Terkini Selengkapnya