Ratusan Ribu Warga Bali Bersihkan Sampah Plastik

Sekitar 500 ribu warga Bali akan membersihkan sampah plastik beramai-ramai pada 27 Agustus nanti. Program ini digelar Badan Lingkungan Hidup Provinsi Bali.

oleh Liputan6 diperbarui 21 Agu 2010, 10:54 WIB
Liputan6.com, Denpasar: Cara ini patut ditiru. Soalnya sekitar 500 ribu warga Bali akan membersihkan sampah plastik beramai-ramai pada 27 Agustus nanti. Program ini digelar Badan Lingkungan Hidup Provinsi Bali. "Ratusan ribu warga itu berasal dari komponen masyarakat, pegawai negeri sipil (PNS), siswa-siswi, beberapa perusahaan swasta, lembaga swadaya masyarakat dan beberapa peserta lainnya," kata Kepala Badan Lingkungan Hidup Provinsi Bali AA Alit Sastrawan di Denpasar, Sabtu (21/8).

Alit menambahkan, tujuan kegiatan agar Bali yang menjadi tujuan wisata internasional terhindar dari sorotan masalah sampah, terutama keberadaan sampah plastik. Dengan demikian pada gilirannya Pulau Dewata ini akan semakin dicintai para wisatawan asing maupun domestik.

Selain itu, menurut Alit, keberadaan sampah plastik di Bali sangat mengganggu. Antara lain terhadap kesehatan, menyebabkan banjir, terganggunya lahan pertanian yang berdampak pada menurunnya hasil produksi yang dihasilkan karena ketidaktepatan pengelolaan.(Ant)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya