Masyarakat Dunia Memuji Sri Mulyani

Pujian masayarakat dunia mengalir bagi sosok Menteri Keuangan Sri Mulyani. Wanita yang akan menjadi Direktur Pelaksana Bank Dunia itu juga mendapat sorotan di Amerika Serikat.

oleh Liputan6 diperbarui 06 Mei 2010, 18:53 WIB
Liputan6.com, Washington DC: Meski mendapat kecaman di dalam negeri, pujian dari masyarakat dunia justru mengalir bagi Sri Mulyani. Wanita yang akan menjadi Direktur Pelaksana Bank Dunia ini dinilai berhasil melakukan gebrakan terbaik sekaligus meningkatkan citra Indonesia di mata dunia.

"Merupakan suatu kerugian yang cukup besar bagi Indonesia dan komunitas bisnis Amerika. Sebab kemajuan ekonomi banyak bergantung pada Sri Mulyani," papar William "Bill" Lidlle selaku pengamat politik Indonesia, Kamis (6/5). Untuk itu, Bill berharap bahwa Indonesia akan mendapat calon pengganti yang bisa meneruskan perjuangan reformasi Menteri Keuangan itu.(OMI/AYB/VOA)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya