Stamford Bridge Bikin Gerbang Khusus untuk Sambut Mourinho

Sebuah rumah judi di Inggris memasang banner khusus di depan stadion demi kedatangan Jose Mourinho.

oleh Risa Kosasih diperbarui 23 Okt 2016, 20:20 WIB
Sebuah rumah judi di Inggris memasang banner khusus di depan stadion demi kedatangan Jose Mourinho. (Daily Star)

Liputan6.com, London - Duel klasik sarat emosi akan tersaji pada pekan kesembilan Liga Inggris, antara Chelsea melawan Manchester United, Minggu (23/10/2016) malam nanti. Manajer MU Jose Mourinho akan bereuni dengan mantan klubnya di Stadion Stamford Bridge, London dengan membawa sejumlah pemain bintang.

Mourinho membawa Paul Pogba, striker Zlatan Ibrahimovic hingga playmaker Juan Mata yang juga pernah merasakan admosfer Stamford Bridge sebagai pemain The Blues. Dilansir dari Daily Star, jelang bentrokan Chelsea versus MU sebuah rumah judi di Inggris menyambut kepulangan Mou ke London dengan sebuah spanduk unik.

Paddy Power, nama bandar judi tersebut, membentangkan tulisan di gerbang parkir stadion sebagai ucapan selamat datang pada rombongan pemain United. "Dipesan untuk kembalinya Jose Mourinho," begitulah isi tulisannya.

Sebelum memasuki area parkir Stamford Bridge, pejalan kaki dapat melihat jelas kalau ada tulisan di atas aspal yang bernada menyindir manajer Setan Merah tersebut.

"Buses only" atau yang diartikan sebagai hanya untuk bus. Jelas bernada sindiran karena Mourinho diprediksi akan mengadopsi taktik saat melawan Liverpool, 18 Oktober lalu di Anfield.

Manajer asal Portugal tersebut menggunakan taktik ultra-defensif atau bertahan, yang dijuluki 'parkir bus' oleh pengamat sepak bola. Pendekatan ini menjadi ciri khas Mourinho juga saat menangani Chelsea selama dua periode.

Foto dok. Liputan6.com

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya