Top 3 Berita Hari Ini: Cristiano Ronaldo dan Payung Konyol

Tak heran ketika sebuah mobil sport yang menemai CR7 juga menjadi pusat perhatian.

oleh Sigit Tri Santoso diperbarui 21 Okt 2016, 19:45 WIB
Foto: Instagram

Liputan6.com, Jakarta Cerita mengenai Cristiano Ronaldo selalu diikuti penggemarnya. Tak heran ketika sebuah mobil sport yang menemai CR7 juga menjadi pusat perhatian. Itulah yang terpopuler siang ini.

Sedangkan payung yang didesain untuk berkendara tak kalah menuai atensi pembaca. Berikut ringkasannya:

1. Cara Ronaldo Rayakan Kemenangan, Pamer Lamborghini Aventador
Real Madrid dalam laga lanjutan La Liga akhir pekan lalu berhasil menggulung Real Betis dengan skor telak, 6-1. Cristiano Ronaldo ikut menyumbang satu gol dalam laga yang berlangsung di stadion Benito Villamarin.

Bintang asal Portugal ini menyambut kemenangan besar timnya pada Minggu pagi waktu setempat dengan pamer mobil mewah. Kali ini, Ronaldo bergaya di samping Lamborghini Aventador miliknya. Selengkapnya baca di sini.

2. Payung Motor Adalah Hal Konyol
Di salah satu situs jual beli online, ada beberapa penjual yang menjajakan `payung motor`. Maksudnya, payung ini dipasang di sepeda motor, di mana penyangganya dikaitkan pada rangka kendaraan.

Foto dok. Liputan6.com

Sebagaimana payung pada umumnya, produk ini diklaim diperuntukkan bagi mereka yang tak ingin kehujanan saat naik motor. Pun untuk melindungi mereka yang tak ingin terkena sinar matahari kala berkendara di siang hari. Selengkapnya baca di sini.

3. Ini Cara Ampuh Bikin Kapok Pemilik Mobil yang Parkir Sembarangan
Parkir sembarangan tidak hanya terjadi di Indonesia, tetapi juga di Amerika Serikat (AS). Beragam cara telah dilakukan pihak berwenang untuk memberi efek jera kepada pengemudi, mulai dari mengutip denda, mengunci roda, sampai menggunakan suatu alat yang menghalangi pandangan.
Foto dok. Liputan6.com

Alat yang dinamai Barnacle alias `kerang` ini mulai diuji coba di Allentown, Pennsylvania, dan Fort Lauderdale, Florida. Perangkat ini menggantikan gembok roda dan tidak perlu merepotkan petugas saat pemasangan. Selengkapnya baca di sini.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya