Jabar Sukses Kawinkan Medali Emas Cabor Bulutangkis

Pebulutangkis putri Febby Angguni menjadi penentu pertama kemenangan tim beregu Jawa Barat putri.

oleh Panji Prayitno diperbarui 24 Sep 2016, 01:23 WIB
Jabar sukses kawinkan medali emas cabor bulutangkis (Liputan6.com / Panji Prayitno)

Liputan6.com, Cirebon - Aroma kemenangan sudah dirasakan oleh para pemain bulutangkis kontingan Jawa Barat. Ini terlihat dari semangat tim beregu putri yang berhasil mendapatkan emas pada final cabang bulutangkis PON Jawa Barat di Gor Bima Cirebon.

Pebulutangkis putri Febby Angguni menjadi penentu pertama kemenangan tim beregu Jawa Barat putri untuk mendapatkan medali emas. Meski dari usia lebih tua dibandingkan lawannya Aurum Oktavia Winata dari DKI Jakarta.

Namun, Febby akhirnya mampu mengatasi persoalan di lapangan hingga akhirnya dia pun menang di set pertama 21-22 dan 21-17. "Saya memanfaatkan dukungan penonton karena selain membuat semangat juga saya bertanding di tanah legenda," ujarnya, Jumat (24/9/2016).

Di sisi lain, Febby yang sudah 12 tahun mengikuti ajang PON ini lebih memilih memanfaatkan pengalaman untuk membawa tim Jawa Barat menuju kemenangan. Dia mengatakan, kemenangan tersebut mengingatkannya pada PON Riau. "Saat itu empat tahun yang lalu di PON Riau juga saya menjadi penentu kemenangan. Jadi saya menang karena pengalaman juga,"

Dia pun bangga, kemenangannya di tanah legenda juga bersamaan dengan kemenangan tim beregu putra yang lebih dahulu memperoleh medali emas. Dia berharap, para atlet Jawa Barat terus termotivasi untuk memenangkan berbagai laga pertandingan. "Ini juga PON terakhir saya dan memasuki partai perorangan saya juga akan berlatih maksimal untuk mendapat emas," harapnya.

Sementara itu Manajer tim Bulutangkis Jawa Barat Yudi Diharja mengatakan pengkawinan medali emas beregu putra dan putri tersebut merupakan mimpi yang jadi kenyataan. Dia mengaku sempat khawatir sebab, di pertandingan kedua ganda putri, tim DKI Jakarta menunjukkan kekuatannya. "Agak tegang apalagi secara peringkat lebih tinggi. Tapi saya bicara dengan atlet yang penting bertanding menang atau kalah nomor belakang," ujarnya.

Dia pun mengaku sejak awal sudah menargetkan untuk mengkawinkan dua medali emas di pertandingan beregu putra dan putri. Dia optimis di partai perorangan, para atlet semakin termotivasi untuk terus bertanding dan mendapat juara.

Tag Terkait

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya