Tim Sukses SBY-Boediono di Malang Dideklarasikan

Sejumlah parpol dan elemen masyarakat di Malang, Jatim, sepakat untuk memenangkan pasangan SBY-Boediono. Deklarasi dukungan terhadap SBY-Boediono diawali dengan slogan "We Love SBY-Boediono".

oleh Liputan6 diperbarui 11 Jun 2009, 09:18 WIB
Liputan6.com, Malang: Ratusan perwakilan partai politik dan berbagai elemen masyarakat menghadiri deklarasi tim sukses Susilo Bambang Yudhoyono-Boediono di sebuah hotel di Kota Malang, Jawa Timur, Rabu (10/6). Deklarasi ini melibatkan sejumlah tokoh independen. Deklarasi ditandai penandatanganan para tokoh parpol koalisi Partai Demokrat, termasuk tokoh-tokoh masyarakat di luar partai politik. Semua anggota tim sukses sepakat untuk memenangkan pasangan SBY-Boediono dengan semangat mengklaim keberhasilan kepemimpinan SBY selama lima tahun menjadi presiden.(IAN)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya