Mourinho: Costa Sering Diperlakukan Tidak Adil

Mourinho menilai pemain lawan sudah mulai menargetkan Costa untuk memprovokasinya.

oleh Achmad Yani Yustiawan diperbarui 23 Agu 2015, 16:43 WIB
Diego Costa (metro)

Liputan6.com, London - Manajer Chelsea Jose Mourinho menilai striker andalannya Diego Costa kerap menerima perlakuan tidak adil dari wasit dan lawan. Namun, klub tak bisa melakukan apa-apa tentang hal itu.

Mourinho mencontohkan saat Costa menerima perlakukan kurang baik dari wasit saat The Blues dikalahkan Manchester City akhir pekan lalu. Padahal, striker Spanyol kelahiran Brasil itu, sempat dicederai gelandang City Fernandinho.

"Saya bisa menjamin Anda, jika Diego Costa melakukan itu, itu adalah kartu merah. Dan jika tidak kartu merah, akan ada rekaman video dan hukuman. Saya bisa menjamin itu," kata pelatih asal Portugal itu kepada wartawan, Minggu (23/8/2015).

Striker Chelsea Diego Costa

Mourinho juga percaya bahwa pemain lawan sudah mulai menargetkan Costa dalam upaya untuk memprovokasi reaksinya.

"Tapi apa yang bisa Anda lakukan? Wasit, mereka memiliki kekuatan untuk menganalisis dan memutuskan. Kita bisa melakukan apa-apa," ujarnya.

Sementara itu, Fernandinho sendiri mengklaim Costa sering memprovokasi lawannya.

"Costa memang selalu mencoba untuk memprovokasi lawan, namun saya mencoba tenang dan bermain seperti biasa. Saya tidak ingin berkelahi atau melakukan konfrontasi dan saya hanya ingin bermain untuk tim," pungkasnya.(Ian/Ary)

 

Baca Juga:

Piala Kemerdekaan dan Coreng Hitam Tim Transisi Kemenpora

Desain Logo Persebaya United 'Nyontek' Lambang Manchester United?

Apa Target PBR di Piala Presiden?

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya