Ironis, Bayi Ini Lahir Tanpa Hidung

4 Maret 2015, sepertinya menjadi hari yang tidak bisa dilupakan bagi pasangan Brandi McGlathery dan Troy Thompson.

oleh Fitri Syarifah diperbarui 02 Apr 2015, 10:00 WIB
4 Maret 2015, sepertinya menjadi hari yang tidak bisa dilupakan bagi pasangan Brandi McGlathery dan Troy Thompson.

Liputan6.com, Jakarta 4 Maret 2015, sepertinya menjadi hari yang tidak bisa dilupakan bagi pasangan Brandi McGlathery dan Troy Thompson. Mereka melahirkan Eli Thompson dengan kondisi langka yang tidak memiliki hidung.

Dr Craig Brown yang menangani proses kelahirannya di Rumah Sakit Baldwin, ketika itu langsung menempatkan Eli pada dada ibunya. Ironi, ketika itu Brandi merasa ada yang salah dengan kondisi anaknya.

"Ada sesuatu yang salah!," kata Brandi. Dan dokter berkata, "Tidak, dia baik-baik saja." Lalu aku berteriak, "Dia tidak punya hidung! ," tulis laman Newser, Kamis (2/4/2015).

Eli Thompson, menurut Brown, memiliki kondisi yang sangat langka yang disebut arhinia. Ada sekitar 37 kasus seperti ini di seluruh dunia. Biasanya dokter bedah plastik akan membentuk hidung baru namun ternyata tidak sesederhana itu.

"Kondisi Eli mempengaruhi kelenjar pituitary-nya sehingga dokter harus membangun jaringan dan tidak ada yang boleh menyentuhnya," katanya.

Di sisi lain, laman GoFundMe melaporkan, Eli perlu menjalani prosedur tracheostomy atau tindakan operasi untuk membuka dinding depan atau anterior trakea yang bertujuan mempertahankan jalan nafas agar udara dapat masuk ke paru-paru dan memintas jalan nafas bagian atas.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya