5 Bahaya Mengintai si Badan Tambun

Bukan berarti makmur, kegemukan malah timbulkan lima bahaya bagi kesehatan.

oleh Benedikta Desideria diperbarui 12 Okt 2014, 15:00 WIB
Obesitas. Foto: ilustrasi

Liputan6.com, Jakarta Kini dapat dengan mudah mendapati orang dengan berat badan berlebih alias obesitas mulai dari anak-anak hingga orang dewasa pada perempuan dan laki-laki. Padahal kegemukan memicu beragam permasalahan kesehatan yang serius. Bukannya tanda kemakmuran, melainkan tanda bahaya besar mengintai. Dilansir dari ABC News, Jumat (10/10/10) berikut lima masalah kesehatan yang dipicu dari berat badan berlebih.

2 dari 3 halaman

Kanker

1. Kanker
Menurut The National Cancer Institute, kegemukan berkontribusi terhadap 34.00 kasus kanker pada pria dan 50.000 pada wanita.

2. Migrain
Sebuah studi yang diterbitkan dalam jurnal Neurology mengungkapkan bahwa berat badan berlebih menyebabkan sakit kepala. Hasil studi ini didukung pula dengan penelitian dari John Hopkins bahwa semakin tinggi indeks massa tubuh, semakin  besar mengalami migrain.

3. Ketidaksuburan
Perempuan bertubuh gemuk cenderung sulit untuk hamil. Sebuah studi di India terhadap perempuan gemuk ditemukan fakta bahwa dapat sekitar 90 persen mengalami kondisi kesuburan yang bermasalah.

3 dari 3 halaman

Bayi prematur

4. Melahirkan bayi prematur
Bagi wanita bertubuh berat dan hamil, menurut studi yang dipublikasikan dalam Journal of American Medical Association peluang seorang wanita melahirkan bayi prematur lebih tinggi.

5. Sulit tidur
Bagi mereka yang bertubuh gemuk, cenderung mengalami masalah sulit tidur. Padahal sulit tidur membawa penyakit buruk lain seperti diabetes dan serangan jantung.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya