4 Bahan Alami Atasi Jerawat

Bahan-bahan alami di sekitar mampu bantu atasi jerawat. Apa saja

oleh Benedikta Desideria diperbarui 18 Sep 2014, 18:30 WIB
Dinginnya es batu mampu atasi peradangan pada jerawat. (Foto: brunchnews.com)

Liputan6.com, Jakarta Bagi Anda yang memiliki masalah jerawat ringan, tak ada salahnya mencoba mengatasi dengan bahan-bahan alami. Mendapatkan bahan-bahan tersebut pun tak sulit.

Berikut daftar bahan alami atasi jerawat seperti dilansir Reader's Digest Canada, Kamis (18/9/2014).

1. Cuka atau lemon
Oleskan cuka, bisa juga air lemon pada jerawat. Kedua hal ini mengandung kandungan asam yang membantu membersihkan pori-pori dan membuat kulit bebas infeksi. Pada lemon juga terdapat asam sitrat dan asam L-absorbic yang bertanggungjawab memerangi jerawat.

2. Minum secangkir teh
Minum satu hingga dua gelas teh setiap hari baik bagi Anda yang memiliki permasalahan jerawat. Beberapa studi menunjukkan bahwa teh ini dapat membantu teh dapat membantu mengatur hormon wanita.

2 dari 2 halaman

Minyak pohon teh

3. Minyak pohon teh
Oleskan tiga kali sehari minyak pohon teh pada jerawat untuk mencegah infeksi dan mempercepat penyembuhan. Penelitian menunjukan pengaplikasian minyak ini efektif mengatasi jerawat.

4. Es batu
Dinginnya es batu yang diletakkan pada daerah yang berjerawat dapat mengurangi jerawat yang bengkak dan mengurangi peradangan.  

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya