Keluarga Glazer Jual 8 Juta Saham MU

Keluarga Glazer akan merasakan sendiri hasil penjualan saham MU.

oleh Cakrayuri Nuralam diperbarui 01 Agu 2014, 06:00 WIB
Direktur MU, Avram Glazer (tengah) dan Joel Glazer (kanan) saat menyaksikan laga antara Manchester United vs Tottenham Hotspur di Old Trafford, 24 April 2010. AFP PHOTO / PAUL ELLIS

Liputan6.com, New York - Pemilik Manchester United, Keluarga Glazer menjual delapan juta lembar saham Setan Merah yang tercatat di bursa saham New York, Amerika Serikat.

Pada Rabu (30/7/2014) waktu setempat, Keluarga Glazer mengumumkan akan menjual delapan juta saham MU atau lima persen dari saham keseluruhan klub yang bermarkas di Stadion Old Trafford tersebut.

Keluarga Glazer berharap yang membeli sahamnya itu juga berasal dari Amerika Serikat. Delapan juta lembar saham MU itu bernilai 115 juta euro, atau setara dengan Rp 1,8 triliun.

Sayangnya, hasil dari penjualan saham tersebut tidak bisa dirasakan oleh MU. Uang akan mengalir ke rekening Keluarga Glazer.

"Manchester United tidak akan menerima hasil penjualan dari Saham Kelas A yang tercatat di bursa efek New York dengan simbol MANU," bunyi pernyataan, dilansir dari Goal.

Untuk diketahui, saham MU pernah merosot ketika diarsiteki oleh David Moyes ke angka US $ 14,98. Namun saham Setan Merah sudah bangkit usai Louis van Gaal melatih MU diangka US $ 16,74.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya