Sukses

Hari Ibu 2022: Cerita Emak-Emak Pakai Fitur Komunitas WhatsApp untuk Saling Beri Dukungan

Dua komunitas dengan visi serupa yakni Single Moms Indonesia dan Motherland berbagi pengalaman mereka memanfaatkan fitur Komunitas WhatsApp terutama di Hari Ibu tahun ini.

Liputan6.com, Jakarta - WhatsApp meluncurkan fitur baru bernama Komunitas untuk para penggunanya. Lewat fitur ini, pengguna bisa mengelola semua grup yang saling terkait dengan lebih mudah, sekaligus membuat sub-grup untuk berbagai topik.

Dengan kemampuan yang ditawarkannya, dua komunitas yang memiliki visi serupa yakni Single Moms Indonesia dan Motherland pun bisa saling terikat dan mendukung satu sama lain, terutama di Hari Ibu tahun ini. 

Dalam keterangan resmi yang diterima Tekno Liputan6.com, Kamis (22/12/2022), founder Single Moms Indonesia Maureen Hitipeuw menuturkan, fitur Komunitas ini dipakai untuk memperat tali persaudaraan antar anggota yang mungkin tinggal berdekatan.

"Sejak memanfaatkan fitur Komunitas WhatsApp, komunikasi dengan semua anggota komunitas menjadi lebih mudah karena dapat mengelola beberapa grup di bawah satu payung. Dengan fitur Komunitas, para anggota dibagi dalam grup per regional," tuturnya.

Single Moms Indonesia sendiri merupakan komunitas para ibu tunggal yang telah berdiri sejak 2014. Hingga sekarang, komunitas ini telah memilikii lebih dari 8.700 anggota yang tersebar di daerah Jabodetabek, Jawa Barat, Jawa Timur, Yogyakarta, dan Jawa Tengah.

Komunitas emak-emak ini rutin mengadakan beberapa program agar anggotanya bangkit dan berdaya seperti soft skill, kelas makeup, parenting, healing dan hard skill, kelas menulis, public speaking, hingga financial management.

Selain Single Moms Indonesia, Motherland juga menjadi komunitas yang memanfaatkan fitur Komunitas WhatsApp. Komunitas ini hadir untuk menjadi tempat nyaman bagi para wanita khususnya para ibu dalam berbagai hal berkaitan dengan pengasuhan anak.

Pendiri Motherland Nurul Hasanah Sahid menuturkan, sejak memanfaatkan fitur Komunitas di WhatsApp, komunikasi dengan anggota menjadi lebih mudah.

Alasannya, ada fitur grup pengumuman yang dapat dengan mudah menjangkau semua anggota komunitas hanya dari satu jendela obrolan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 5 halaman

Pesan di Hari Ibu

"Untuk Mother University yang kami rintis pada 2019, semua kegiatan dilakukan melalui WhatsApp," tutur wanita yang akrab dipanggil Mami Ara ini. Menyambut Hari Ibu 2022, kedua komunitas ini pun berbagi pengalaman mereka.

Menurut Maureen, melalui komunikasi dengan WhatsApp, para anggota bisa lebih merawat diri secara emosional di tengah kesibukan sebagai ibu.

"Karena ibu yang bahagia akan membesarkan anak-anak yang juga bahagia," tuturnya.

Sementara di Hari Ibu tahun ini, Nurul ikut berbagi mengenai peran ibu.

"Jalani peran sebagai ibu, seperti manusia pada umumnya; ketidaksempurnaan, kesedihan, kekecewaan, marah saat berperan sebagai ibu adalah hal yang normal dan wajar. Jangan berhenti belajar dan tetap bahagia," tuturnya.

3 dari 5 halaman

Fitur Komunitas WhatsApp Kini Hadir untuk Para Pengguna

Untuk diketahui, WhatsApp resmi memperkenalkan fitur Komunitas ke dalam layanan olah pesan mereka, setelah sebelumnya diungkap awal tahun ini.

Lewat fitur baru WhatsApp ini, pengguna mengelola semua grup yang saling terkait dengan mudah dan membuat sub-grup untuk berbagai topik.

Komunitas seperti tetangga hingga rekan di kantor kini dapat menghubungkan beberapa grup bersama di bawah satu payung untuk mengelola percakapan grup di WhatsApp.

Setelah masuk ke dalam komunitas, pengguna dapat dengan mudah beralih antara grup untuk mendapatkan informasi dibutuhkan, saat memerlukannya.

Admin grup pun dapat mengirimkan informasi terkini atau update penting kepada semua orang di dalam Komunitas. 

Perusahaan menekankan, obrolan di WhatsApp Komunitas tetap mengusung fitur end-to-end encryption yang sudah ada di dalam aplikasi milik Meta tersebut.

“Ada 12 komunitas di Indonesia yang berkesempatan mencoba fitur Komunitas lebih awal selama beberapa bulan ini," kata Esther Samboh, Manajer Kebijakan Publik WhatsApp untuk Indonesia dalam keterangannya.

Adapun beberapa komunitas tersebut, antara lain Langsung Enak, sebuah komunitas pecinta kuliner populer, dan Play:On Indonesia Community, komunitas penggemar Mini 4WD.

4 dari 5 halaman

Kemampuan Fitur Komunitas WhatsApp

"Kami harap, fitur Komunitas di WhatsApp dapat memungkinkan lebih banyak grup di Indonesia untuk mengatur anggotanya dengan lebih baik di WhatsApp.” kata Esther.

Selain merilis Komunitas, WhatsApp juga memperkenalkan sejumlah fitur baru yang diklaim mampu meningkatkan komunikasi pengguna sehari-hari.

Pada update WhatsApp ini, perusahaan memperkenalkan fitur dimana pengguna dapat membuat polling dalam chat, panggilan video hingga 32 orang, dan grup beranggotakan maksimum 1024 pengguna.

Seperti halnya dengan reaksi emoji, berbagi file berukuran besar, dan penghapusan pesan oleh admin, fitur ini dapat digunakan di grup mana pun tetapi akan sangat berguna untuk Komunitas.

Informasi, fitur baru ini masih belum meluncur secara merata ke semua pengguna WhatsApp di Android dan iOS. Rencananya, update WhatsApp ini akan mulai disebar secara bertahap ke semua pengguna.  

(Dam/Isk)

5 dari 5 halaman

Infografis Waspada WhatsApp Rentan Dibobol Hacker

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.