Sukses

Quraish Shihab: Segala Sesuatu Ada Penyakitnya

Quraish Shihab juga menyebut bahwa penyakit kemuliaan adalah keangkuhan, sedangkan penyakit kecerdasan adalah kelihaian.

Liputan6.com, Jakarta Pendiri Pusat Studi Alquran Quraish Shihab mengatakan segala sesuatu pasti ada penyakitnya.

"Karenanya ketahuilah jenis-jenis penyakit dan hindarilah penyebabnya," ucap Quraish Shihab.

Menurut mantan Menteri Agama ini, penyakit iman adalah keraguan. Sementara, penyakit ilmu adalah pengabaian amal dan penyakit nikmat adalah pengingkaran.

Quraish Shihab juga menyebut bahwa penyakit kemuliaan adalah keangkuhan, penyakit kecerdasan adalah kelihaian, sedangkan penyakit ibadah adalah ria.

Penyakit lainnya yang diungkap Quraish Shihab adalah prasangka buruk. Terkait nafsu, penyakitnya adalah ketamakan.

"Penyakitnya diskusi adalah pelecehan pendapat rekan," lanjut Quraish Shihab.

"Penyakitnya keberanian adalah kurangnya kewaspadaan. Penyakitnya wibawa adalah canda berlebihan. Sedangkan penyakitnya amal adalah ketiadaan keikhlasan," tutup Quraish Shihab.

Tonton video Quraish Shihab dalam Mutiara Hati SCTV berikut ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.