Sukses

Berkunjung ke Iqra Learning Center di Maryland, Amerika Serikat

Bagaimana kegiatan Ramadan di luar negeri?

Liputan6.com, Jakarta - Iqra Learning Center di Maryland merupakan tempat anak-anak maupun muslim Indonesia dan Amerika belajar membaca dan menghapal Alquran, membaca tafsir, serta mengaji. Iqra Learning Center didirikan oleh Ibu Chafsah yang kemudian ia kelola bersama ibu-ibu lainnya.

Setidaknya terdapat 47 anak yang belajar di sini. Sekali seminggu, mereka belajar membaca Alquran dan pengetahuan agama Islam dengan maksimal tujuh anak per kelas.

Setiap tiga bulan sekali, para ibu tersebut berkumpul untuk menampilkan perkembangan belajar mereka, misalnya mengaji, menghapal surat dan doa, pengetahuan tentang tajwid, dan berceramah.

"Harapannya dengan adanya tantangan ini, ada ustazah-ustazah baru yang bisa mengajar anak-anak di sini nanti," kata Chafsah.

Meski tak mudah untuk belajar di rantau dan usia yang tak lagi muda, para ibu tersebut tetap semangat. Berikut lebih lengkap dalam videonya.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.