Sukses

Polisi Bakal Razia Kendaraan Pemudik yang Lebihi Kapasitas

Para pemudik terutama pengendara sepeda motor akan diarahkan menuju posko pemeriksaan.

Liputan6.com, Jakarta - Jajaran Polda Metro Jaya siap mengamankan arus mudik Lebaran 2017. Kawasan arus mudik di jalur Bekasi - Cawang - Kampung Melayu (Becakayu) akan menjadi perhatian khusus petugas.

Kapolda Metro Jaya Irjen Mochamad Iriawan mengatakan, para pemudik terutama pengendara sepeda motor akan diarahkan menuju posko pemeriksaan. Barang bawaan yang melebihi kapasitas akan ditertibkan.

"Kadang-kadang saudara kita mudik dengan membawa barang yang cukup banyak, hingga di belakangnya ada kayu dan ada koper, juga penumpang yang melebihi kapasitas," ujar Iriawan saat mengecek jalur mudik di kawasan Bekasi, Selasa 6 Juni 2017.

Iriawan menuturkan, sepeda motor tidak diperuntukkan membawa muatan berlebih dengan rute perjalanan yang cukup panjang. Razia penertiban dilakukan agar pengendara bisa selamat sampai tempat tujuan.

Kendati, para pemudik tidak perlu khawatir. Sebab, aparat kepolisian berencana menyiapkan kendaraan pengganti untuk mengangkut pemudik yang membawa beban lebih.

"Penertiban ini untuk tidak melebihi kapasitas (kendaraan) yang ada, jadi nanti diturunkan dan disiapkan bus," kata dia.

Tak hanya itu, polisi juga menyiapkan sejumlah fasilitas untuk pemudik di beberapa check point.

"Kita akan siapkan bengkel di sini (jalur mudik), dokter untuk cek kesehatannya dan juga bagi yang tidak puasa diberikan makanan dan minuman ala kadarnya," urai Iriawan.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.