Sukses

Perkuat Pasar ASEAN, Zeekr Bidik Negara Ini Setelah Indonesia

Setelah Indonesia, Zeekr membidik negara lain di kawasan ASEAN. Ini negara yang dipilih

Liputan6.com, Jakarta - Setelah menyatakan eksistensinya di Indonesia, pabrikan mobil China, Zeekr, mengumumkan juga akan masuk ke pasar Malaysia. Sentinel Automotive Sdn. Bhd yang bermarkas di Kuala Lumpur, menjadi distributor resminya.

Di Malaysia, dealer pertama Zeekr akan berlokasi di Kuala Lumpur, dan kota-kota besar seperti Selangor dan Penang juga akan mulai dibangun akhir tahun ini.

SUV Zeekr X dan MPV Zeekr 009 setir kanan akan menjadi model andalan pertama yang masuk ke Malaysia.

Sebelumnya pada 7 Juni 2024, CNC melaporkan bahwa versi right hand drive (RHD) pertama dari Zeekr X diluncurkan dari jalur produksi di Tiongkok dengan pengiriman ke luar negeri diperkirakan akan dimulai pada kuartal ketiga tahun ini.

Saat ini, Zeekr hadir di lebih dari 25 pasar di seluruh dunia, dan diperkirakan akan memasuki lebih dari 50 pasar mancanegara tahun ini, meliputi Eropa, Asia, Oseania, dan Amerika Latin.

Dalam beberapa tahun terakhir, pasar Asia Tenggara dengan populasi 700 juta jiwa telah menjadi garda depan baru dalam persaingan antar produsen mobil, termasuk Indonesia – negara dengan jumlah penduduk terbesar keempat di dunia menurut Biro Sensus AS.

Sepanjang 2024, Zeekr telah memasuki Filipina, Laos, dan Myanmar, dan secara bertahap mulai mengirimkan ke pasar RHD seperti Singapura, Hong Kong, dan Makau.

Pada Mei, Zeekr mengirimkan 18,616 unit kendaraan, peningkatan tahun ke tahun sebesar 115 persen dan peningkatan bulan ke bulan sebesar 16 persen.

Pencapaian ini, menjadikan pengiriman kumulatif dari Januari hingga Mei menjadi 67,764 unit kendaraan, atau mencapai 29.46 persen dari target penjualannya sebesar 230 ribu unit kendaraan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Masuk ke Indonesia, Zeekr Masih Pikir-Pikir untuk Produksi Lokal

Merek mobil listrik mewah asal Cina, Zeekr bakal resmi masuk ke Indonesia. Jenama Tiongkok ini, juga telah mengungkapkan bakal membawa dua modelnya untuk pasar Tanah Air, yaitu Zeekr X dan Zeekr 009.

Namun, ketika ditanya terkait rencana produksi lokal, Jin Hong Lin Darwin, Managing Director PT Premium Auto Prima, sebagai agen pemegang merek (APM) Zeekr di Indonesia belum bisa memastikan hal tersbeut.

Pasalnya, pihaknya akan melihat, potensi insentif yang akan diterima di beberapa negara Asia Tenggara, seperti Singapura, Thailand, dan juga Indonesia.

"Kita lihat dalam tiga bulan ini, untuk penetrasi Zeekr di pasar ASEAN," jelasnya, saat ditemui di bilangan Jakarta Pusat, beberapa waktu lalu.

Sementara itu, Zeekr sendiri akan berusaha mengatur strategi di Asia Tenggara, terutama untuk pasar setir kanan. Termasuk juga, terkait insentif dan kemungkinan TKDN yang harus dipenuhi untuk satu model listriknya.

"Dalam master plan ya ada (produksi di Indonesia) tapi implementasi tidak akan dalam waktu dekat, karena yang pertama adalah memperkenalkan produk dulu, dan insentif kemungkinan-kemungkinan perakitan lokal," tegasnya.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Mobil listrik, mobil yang digerakkan dengan motor listrik,pakai energi listrik yang disimpan dalam baterai atau tempat penyimpan energi lain

    Kendaraan Listrik

  • Mobil listrik, mobil yang digerakkan dengan motor listrik,pakai energi listrik yang disimpan dalam baterai atau tempat penyimpan energi lain

    Mobil Listrik

  • Negara serumpun Indonesia yang juga termasuk bagian dari Asia Tenggara
    Negara serumpun Indonesia yang juga termasuk bagian dari Asia Tenggara

    Malaysia

  • ASEAN adalah singkatan dari Association of Southeast Asian Nations.

    ASEAN

  • Zeekr

Video Terkini