Sukses

Yamaha Beruntung Punya Valentino Rossi

Valentino Rossi secara tidak langsung membantu bisnis Yamaha di Indonesia.

Liputan6.com, Sentul - Tim balap MotoGP, Yamaha Movistar, resmi memperpanjang kontrak pembalap veteran Valentino Rossi. Pria asal Italia itu akan memperkuat tim garputala hingga 2018 mendatang. 

Matteo Guerinoni, mantan pembalap sekaligus komentator MotoGP, mengatakan bahwa Yamaha sangat beruntung memiliki Rossi. Keuntungan finansial dapat terus mereka peroleh dengan terus mempertahankan The Doctor.

"Rossi itu living legend. Itu penting untuk Yamaha dari sisi bisnis karena dia 'orang media' dan punya figur yang sangat kuat," ujarnya di sela acara Yamaha Sunday Race, di Sirkuit Sentul, Minggu (22/3/2016).

Rossi telah cukup lama menjadi brand ambassador Yamaha. Selain berbagai iklan, baik di media cetak ataupun elektronik, ia terakhir kali turut serta dalam peluncuran Yamaha Xabre di Bali, akhir Januari lalu. Ia juga menjadi bintang iklan Aerox.

Langsung atau tidak, Rossi memang turut berkontribusi pada penjualan Yamaha. Sepanjang 2015 lalu, Yamaha menjual motor sebanyak 1.798.630 unit atau sekira 27,76 persen penjualan motor secara nasional, persis di bawah Honda yang menguasai lebih dari setengah market share.

Meski begitu, Yamaha bisa berbesar hati karena motor sport terlaris di Indonesia adalah new V-Ixion. Motor sport ini sepanjang 2015 lalu terjual sebanyak 275.261 unit. Sebagai pembanding, Honda CBR150R 'hanya' laku 112.615 unit pada periode yang sama.

Menurut Matteo, pengaruh Rossi tak hanya dirasakan Yamaha, melainkan MotoGP secara keseluruhan. "Dulu sebelum ada Rossi (MotoGP) memang eksis, tapi tidak seramai ini. Sekarang banyak ibu-ibu yang nonton GP karena Rossi," ujarnya.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini