Sukses

Goda Jutawan Arab, Aston Martin Terbangkan Lagonda

Aston Martin memang sengaja menerbangkan langsung Lagonda untuk menggoda para calon pelanggan.

Liputan6.com, Oman - Hobi orang kaya di tanah Jazirah Arab yang doyan belanja mobil mewah sudah menjadi rahasia umum. Tak heran sejumlah pabrikan, termasuk Aston Martin pun rela jor-joran demi meraup fulus dari para 'raja minyak.' 

Baru-baru ini, pabrikan mobil mewah asal Inggris itu pun rela mengucurkan dana yang tak sedikit untuk menerbangkan sebuah model yang belum diproduksi secara resmi.

Menggunakan jasa maskapai dari Oman Air, Aston Martin mengirim versi pra-produksi dari Lagonda ke Oman. Aston Martin memang sengaja menerbangkan langsung Lagonda untuk menggoda para calon pelanggan. 

Rencananya, sedan saloon itu bakal dipamerkan kepada sejumlah orang kaya Jazirah Arab yang diundang secara ekslusif. Demikian dilansir dari Carscoop, Senin (1/9/2014).



Mobil yang ditetaskan divisi proyek spesial Aston Martin, yang turut memproduksi CC100 Speedseter, V12 Zagato, dan One-77 itu, hadir dengan platform model Rapide.



Sejauh ini, Aston Martin sendiri masih bungkam soal detil dari tunggangan anyarnya. Hanya saja, sejumlah pihak percaya, Lagonda bakal mengadopsi ruang pacu dari Rapide S dengan mesin V12 berkapasitas 5,9 liter dengan output 552 horse power (H) dan torsi 630 Nm.

Mobil yang hanya diproduksi dalam jumlah terbatas itu mampu berakselerasi dari nol hingga 100 km/jam dalam waktu 4,2 detik. (Gst/Des)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini