Sukses

Freddy Numberi: Saya Imbau Masyarakat Papua Kembali Tenang

Tokoh dari Papua ini menambahkan, jika kondisi ini terus terjadi di Papua, akan merugikan masyarakat itu sendiri.

Liputan6.com, Jakarta - Laksamana Madya TNI (Purn) Freddy Numberi meminta masyarakat Papua agar kembali beraktivitas sedia kala. Mereka diminta menghentikan tindakan anarkhis yang bisa merugikan semua pihak.

"Kita sesalkan kejadian di Papua. Saya imbau, kembalikanlah, kembali tenang, percayakan kepada pemerintah untuk menyelesaikannya dengan baik," kata Freddy di Kantor Menkopolhukam, Jakarta, Jumat (30/8/2019).

Tokoh dari Papua ini menambahkan, jika kondisi ini terus terjadi di Papua, akan merugikan masyarakat itu sendiri. Sebab itu, masalah ini hendaknya dapat diselesaikan dengan cara dialog.

"Jangan karena masalah kecil kita terpicu, ini sangat menyakitkan, sangat sedih. Kita hadapi dengan tenang, kita harus cari solusi bersama-sama," ucap dia.

Freddy mengungkapkan, Indonesia akan menjadi negara yang kuat jika masyarakatnya makmur dan bersatu. Karena itu, suasana ini terus diusik agar anak bangsa saling bersengketa.

"Kita harus tahu, kalau negara ini makmur dan bersatu, negara tetangga itu pada takut," ucap dia.

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.