Sukses

Polisi Tangkap 10 Pemerkosa Ibu Rumah Tangga di Papua

Para pelaku memaksa masuk rumah korban yang terkunci dan memperkosa korban saat sedang terlelap tidur.

Patroli, Papua - Sebanyak 10 orang dari 13 pelaku pemerkosan terhadap seorang ibu rumah tangga di Kampung Wogikol, Distrik Ilwaya diringkus kepolisian Merauke, Papua, Kamis malam kemarin.

Seperti ditayangkan Patroli Indosiar, Jumat (9/11/2018), para pelaku ditangkap di tempat terpisah. Sementara, tiga lainnya tengah dalam pengejaran.

Peristiwa kelam yang dialami korban terjadi pada 21 Oktober lalu, sekitar pukul 04.00 dini hari. Para pelaku memaksa masuk rumah korban yang terkunci dan memperkosa korban saat sedang terlelap tidur.

Tak hanya berbuat bejat, para pelaku juga menggasak telepon seluler, uang, dan barang-barang berharga milik korban.

Polisi mengalami kesulitan menangkap pelaku lantaran mereka melarikan diri ke tengah hutan. Petugas menyita tiga buah parang yang diduga digunakan pelaku untuk memperdaya korban. (Muhammad Gustirha Yunas)